Larangan Kegiatan Paslon Bahtera Picu Perlawanan Warga Empang Muna

Sunaryo

Reporter Muna

Selasa, 19 November 2024  /  7:59 am

Calon Bupati Muna, Bachrun Labuta bersama warga Empang. Foto: Sunaryo/Telisik

MUNA, TELISIK.ID – Kegiatan silahturahmi pasangan calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati Muna, Bachrun Labuta-La Ode Asrafil Ndoasa (Bahtera), dengan warga Empang, Kelurahan Raha I, Kecamatan Katobu, nyaris batal digelar pada Senin (18/11/2024) malam.  

Pemicunya adalah larangan dari pendukung Paslon LM Rajiun Tumada-Purnama Ramadhan (RahmaTnya Muna), yang meminta warga agar tidak menjadikan rumah mereka sebagai lokasi pertemuan.  

Namun, larangan tersebut mendapat perlawanan dari warga setempat, termasuk Ernawati, pemilik rumah yang menjadi lokasi acara.

Ia tetap melanjutkan kegiatan silahturahmi meski didatangi oleh pendukung RahmaTnya Muna bernama Zulfandi Mandala yang memintanya membatalkan acara.  

Ernawati menegaskan, ia dan keluarganya sejak awal telah mendukung Bachrun Labuta berdasarkan hati nurani.

Baca Juga: Bachrun Labuta Mulai Anggarkan Program Bedah Rumah di APBD 2025

Menurutnya, dukungan tersebut bukan karena kepentingan tertentu, melainkan karena Bachrun dianggap sebagai sosok yang santun dan mampu memajukan daerah.  

"Kami sekeluarga sejak awal mendukung Bachrun Labuta. Ini pilihan kami sendiri, tanpa tekanan atau kepentingan apa pun," ujar Ernawati, Selasa (19/11/2024).  

Ia juga mengakui bahwa Rajiun pernah mengunjungi rumahnya untuk menjenguk suaminya yang sedang sakit. Namun, kunjungan tersebut tidak memengaruhi keputusan keluarganya untuk tetap mendukung Bachrun Labuta.  

Baca Juga: Dihujat di Medsos, Popularitas Bachrun Labuta Justru Meroket

"Hanya kebetulan saja pak Rajiun datang menjenguk suamiku karena dulu kami pernah bertetangga. Tapi itu tidak mengubah dukungan kami," tambahnya.  

Sementara itu, Bachrun Labuta menyampaikan apresiasinya atas dukungan warga Empang. Ia menekankan pentingnya kerja sama seluruh masyarakat untuk membangun Kabupaten Muna.  

"Muna harus kita bangun bersama-sama. Dukungan dari warga sangat berarti bagi kami," ujar Bachrun. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS