Pemkab Buton Selatan Ajak Pemuda Implementasikan Nilai Kepahlawanan

Ali Iskandar Majid

Reporter

Minggu, 10 November 2024  /  10:57 pm

Pj Bupati Buton Selatan, Parinringi saat menghadiri peringatan Hari Pahlawan di Lapangan SMPN 1 Batauga, Kabupaten Buton Selatan. Foto: Ali Iskandar Majid/telisik

BUTON SELATAN, TELISIK.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton Selatan, Sulawesi Tenggara, mengajak generasi muda untuk terus menerapkan nilai-nilai kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam menghadapi tantangan global dan sosial saat ini.

Ajakan ini disampaikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Buton Selatan, Parinringi, pada peringatan Hari Pahlawan di Lapangan SMPN 1 Batauga, Buton Selatan, Minggu (10/11/2024).

Parinringi mengingatkan bahwa Indonesia telah dilahirkan oleh sosok-sosok pahlawan yang penuh keberanian, perjuangan, dan pengorbanan. Mereka adalah para mujahidin dan pejuang yang berhasil meraih kemerdekaan, dan kini, tugas tersebut diteruskan oleh generasi muda.

Baca Juga: Jumlah Pencari Kerja di Baubau Meningkat hingga 30 Persen

“Kita harus meneladani semangat kepahlawanan dalam setiap pikiran dan tindakan kita, serta mencintai negeri dengan memberikan kontribusi nyata untuk kemajuan bangsa,” kata Parinringi.

Parinringi mengajak masyarakat, khususnya pemuda, untuk memahami bahwa tantangan Indonesia kini sangat berbeda dari masa lalu.

Dulu, kata Parinringi, semangat kepahlawanan diterapkan dalam perjuangan melawan kolonialisme. Namun kini, perjuangan kita adalah melawan kemiskinan, kebodohan, dan ketimpangan sosial.

Menurut Parinringi, situasi global kini semakin tidak menentu, sehingga masyarakat harus memperkuat jalinan persatuan, solidaritas sosial, serta menghidupkan kembali nilai-nilai kesatuan bangsa.

“Implementasi kepahlawanan saat ini adalah dengan memerangi kemiskinan dan kebodohan, serta menciptakan kesejahteraan sosial untuk masyarakat,” tambah Parinringi.

Parinringi berharap peringatan Hari Pahlawan tidak hanya menjadi acara seremonial tahunan, tetapi juga sebagai momentum untuk melahirkan semangat baru, ide-ide inovatif, dan gerakan sosial yang dapat diterapkan langsung dalam kehidupan masyarakat.

Baca Juga: Warga Binaan Rutan Kelas IIB Raha Didominasi Kasus Asusila dan Narkoba

“Semangat kepahlawanan harus meresap dalam setiap diri kita, dimulai dari hal-hal kecil yang bermanfaat bagi masyarakat. Dengan demikian, kita dapat bersama-sama membangun bangsa ini menjadi lebih baik,” ujarnya.

Peringatan Hari Pahlawan di Buton Selatan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk pelajar dan pemuda yang menjadi harapan untuk mengimplementasikan nilai-nilai kepahlawanan dalam membangun negeri ini.

Parinringi juga mengajak mereka untuk terus berinovasi, menuntut ilmu, serta mengabdikan diri bagi kemajuan daerah dan bangsa Indonesia. (C-Adv)

Penulis: Ali Iskandar Majid

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS