Daftar Lengkap Harga BBM Naik 1 Januari 2025 Seluruh Daerah
Reporter
Rabu, 01 Januari 2025 / 11:45 am
JAKARTA, TELISIK.ID - PT Pertamina (Persero) resmi menyesuaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non-subsidi mulai 1 Januari 2025. Penyesuaian ini dilakukan sesuai dengan Keputusan Menteri ESDM yang mengatur formula harga dasar BBM.
Kenaikan harga terjadi pada BBM non-subsidi jenis Pertamax (RON 92), Pertamax Green 95 (RON 95), Pertamax Turbo (RON 98), Dexlite, dan Pertamina Dex.
Namun, BBM Khusus Penugasan seperti Pertalite (RON 90) dan Solar subsidi tidak mengalami kenaikan harga.
Mengutip CNBC Indonesia, Kedua jenis BBM tersebut tetap dibanderol Rp10.000 per liter untuk Pertalite dan Rp6.800 per liter untuk Solar subsidi. PT Pertamina (Persero) menyampaikan bahwa penyesuaian harga ini sesuai regulasi pemerintah yang berlaku.
Di wilayah DKI Jakarta, harga Pertamax naik menjadi Rp12.500 per liter dari sebelumnya Rp12.100 per liter. Sementara harga Pertamax Green 95 kini menjadi Rp13.400 per liter, naik dari Rp13.150 per liter. Harga Pertamax Turbo naik menjadi Rp13.700 per liter dari sebelumnya Rp13.550 per liter.
Berikut adalah daftar lengkap harga BBM di SPBU Pertamina pada 1 Januari 2025:
Harga BBM di DKI Jakarta
1. Solar Subsidi: Rp6.800 per liter
2. Pertalite: Rp10.000 per liter
3. Pertamax: Rp12.500 per liter
4. Pertamax Turbo: Rp13.700 per liter
5. Pertamax Green 95: Rp13.400 per liter
6. Dexlite: Rp13.600 per liter
7. Pertamina Dex: Rp13.900 per liter
Harga BBM di Aceh
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp12.500 per liter
3. Pertamax Turbo: Rp13.700 per liter
4. Dexlite: Rp13.600 per liter
5. Pertamina Dex: Rp13.900 per liter
6. Biosolar (subsidi): Rp6.800 per liter
Baca Juga: BBM Jenis Baru B40 Siap Awal Tahun 2025, Ini Kandungannya
Harga BBM di Free Trade Zone (FTZ) Sabang
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp11.500 per liter
3. Dexlite: Rp12.500 per liter
4. Biosolar (subsidi): Rp11.400 per liter
Harga BBM di Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, dan Bengkulu
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp13.050 per liter
3. Pertamax Turbo: Rp14.300 per liter
4. Dexlite: Rp14.200 per liter
5. Pertamina Dex: Rp14.500 per liter
6. Biosolar (subsidi): Rp6.800 per liter
Harga BBM di Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Jambi, Lampung, dan Bangka Belitung
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp12.800 per liter
3. Pertamax Turbo: Rp14.000 per liter
4. Dexlite: Rp13.900 per liter
5. Pertamina Dex: Rp14.200 per liter
6. Biosolar (subsidi): Rp6.800 per liter
Harga BBM di Free Trade Zone (FTZ) Batam
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp11.900 per liter
3. Pertamax Turbo: Rp13.000 per liter
4. Dexlite: Rp13.000 per liter
5. Pertamina Dex: Rp13.200 per liter
6. Biosolar (subsidi): Rp6.800 per liter
Harga BBM di Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Barat
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp12.800 per liter
3. Pertamax Turbo: Rp14.000 per liter
4. Dexlite: Rp13.900 per liter
5. Pertamina Dex: Rp14.200 per liter
6. Biosolar (subsidi): Rp6.800 per liter
Harga BBM di Kalimantan Utara dan Kalimantan Selatan
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp12.800 per liter
3. Pertamax Turbo: Rp14.000 per liter
4. Dexlite: Rp13.900 per liter
5. Pertamina Dex: Rp14.200 per liter
6. Biosolar (subsidi): Rp6.800 per liter
Harga BBM di Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, dan Gorontalo
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp12.800 per liter
3. Pertamax Turbo: Rp14.000 per liter
4. Dexlite: Rp13.900 per liter
5. Pertamina Dex: Rp14.200 per liter
6. Biosolar (subsidi): Rp6.800 per liter
Harga BBM di Maluku dan Maluku Utara
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp12.800 per liter
3. Dexlite: Rp13.900 per liter
Harga BBM di Papua, Papua Pegunungan, Papua Tengah, dan Papua Selatan
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp12.800 per liter
3. Dexlite: Rp14.000 per liter
4. Biosolar (subsidi): Rp6.800 per liter
Harga BBM di Papua Barat dan Papua Barat Daya
1. Pertalite: Rp10.000 per liter
2. Pertamax: Rp12.800 per liter
3. Dexlite: Rp13.900 per liter
4. Pertamina Dex: Rp14.200 per liter. (C)
Penulis: Ahmad Jaelani
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS