Fasilitas SDN 2 Kendari Butuh Perbaikan, Prioritas Ruang Belajar
Reporter
Rabu, 12 Maret 2025 / 8:38 am
Kepala SDN 2 Kendari, Zainuddin menyampaikan kondisi sekolah yang masih kurang fasilitas. Foto: Erni Yanti/Telisik
KENDARI, TELISIK.ID - Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Kendari menghadapi berbagai tantangan terkait fasilitas. Banyak fasilitas yang masih memerlukan perbaikan dan penambahan untuk mendukung proses belajar-mengajar yang lebih efektif.
Salah satu yang menjadi masalah yakni kekurangan ruang kelas. Saat ini, SDN 2 Kendari memiliki sekitar 25 rombongan belajar (rombel), sementara ruang kelas yang tersedia hanya mencapai 20 ruangan.
Oleh karena itu, Kepala Sekolah SDN 2 Kendari, Zainuddin menyampaikan, pihak sekolah telah mengajukan permohonan kepada Dinas Pendidikan untuk penambahan ruang kelas guna memenuhi kebutuhan tersebut.
Selain ruang kelas, beberapa fasilitas lainnya juga sangat dibutuhkan, seperti meja, kursi. Pihak sekolah berharap permohonan ini dapat segera direalisasikan.
Seiring dengan harapan dari Wali Kota Kendari, sekolah yang memiliki sekitar 877 siswa ini juga mengusulkan penambahan ruang untuk Unit Kesehatan Sekolah (UKS) yang terpisah antara ruang UKS untuk siswa laki-laki dan perempuan.
Baca Juga: Akibat Fasilitas Rusak SMPN 10 Kendari Sempat Digasak Pencuri
Selain itu, aula sekolah yang kini dalam kondisi memprihatinkan juga membutuhkan perbaikan agar dapat digunakan dengan baik.
Kondisi ruang guru juga menjadi perhatian, karena saat ini ruang guru masih menggunakan ruang kelas yang seharusnya difungsikan untuk kegiatan belajar-mengajar.
Dengan total 37 tenaga pendidik, termasuk guru kelas, guru agama, dan guru PJOKA, kebutuhan akan ruang yang lebih layak sangat dirasakan.
Mengenai fasilitas lain, sebagian besar telah dibiayai melalui dana BOS. Beberapa fasilitas yang telah diperbaiki menggunakan dana BOS antara lain ruang kelas dan toilet, yang meskipun sudah cukup memadai, tetap membutuhkan perawatan rutin.
Perbaikan juga telah dilakukan pada tiga ruang kelas di bagian belakang sekolah, meskipun kondisinya masih dapat digunakan, namun lantai dan dindingnya sudah mulai rusak dan perlu diperbaiki.
Salah satu prioritas yang menjadi perhatian ke depan adalah perbaikan gedung tiga ruang kelas di bagian utara sekolah yang dibangun sejak lama.
Baca Juga: SMA 10 Kendari Tingkatkan Fasilitas Usai Perbaikan Jalan Rusak Tuntas
Pihak sekolah mengusulkan renovasi gedung tersebut dengan penambahan lantai dua, yang akan menambah kapasitas ruang kelas hingga enam. Dengan demikian, ruang kelas yang ada di bagian belakang juga bisa direhab dan diperbaiki.
Meskipun beberapa fasilitas masih kurang, pihak sekolah merasa bersyukur karena proses belajar-mengajar tetap berjalan lancar berkat kerja sama antara pihak sekolah dan tenaga pendidik.
"Ke depan, harapan besar kami agar perbaikan fasilitas dan penambahan sarana pendidikan ini dapat segera dilaksanakan, sehingga proses belajar-mengajar di SDN 2 Kendari dapat berlangsung dengan lebih nyaman, aman, dan optimal bagi siswa dan tenaga pendidik," tuturnya. (C)
Penulis: Erni Yanti
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS