Tayang di Kendari, Film Autobiography Sesuai Ekspektasi?
Reporter
Selasa, 24 Januari 2023 / 7:54 pm
KENDARI, TELISIK.ID - Resmi tayang di Kota Kendari, film peraih berbagai penghargaan internasional, Autobiography ramai dikunjungi penikmat film.
Film ini sendiri bercerita tentang Rakib, seorang remaja yang bekerja menjaga sebuah rumah kosong milik seorang pensiunan kaya. Ia bekerja di sana menggantikan ayahnya yang sedang dipenjara.
Rakib sendiri melanjutkan titah ayah dan keluarganya yang sudah bekerja pada pensiunan itu secara turun temurun.
Baca Juga: Tingginya Permintaan, Film Autobiography Akhirnya Tayang di Kendari
Ketika pensiunan itu pulang, berbagai konflikpun mulai terjadi yang membawa pada kesimpulan akhir cerita yang cukup sulit tertebak.
Menawarkan cinematography yang apik dengan berbagai shot yang berfokus pada close up, mampu memperlihatkan dengan detail ekspresi dari tiap karakter di dalamnya.
Hal itu pun diakui oleh Akil, salah seorang penonton film ini yang juga berprofesi sebagai seorang photografer.
"Filmnya indah, tiap shot-shotnya memanjakan mata, close upnya bikin ekspresi karakternya terlihat jelas," ungkap Akil, Senin (23/3/2023) malam.
Selain menampilkan cinematography yang indah, film itu juga menyajikan jalan cerita yang intens dan penuh intimidasi walau dengan pacing cerita yang cukup lambat.
Karena berbagai keindahan yang ditawarkan film tersebut, memang tak heran jika film ini akhirnya mendapat berbagai penghargaan di tingkat internasional.
Faisal sebagai salah satu penonton film ini juga mengatakan, film tersebut memang layak mendapatkan penghargaan dan memenuhi ekspektasinya sebagai penikmat film.
Baca Juga: Deratan Film Ini Terinspirasi dari Indonesia
"Bagus sekali jalan ceritanya, gradingnya, backsoundnya, semuanya bagus, sesuai ekspektasi film festival internasional," tutur Faisal.
Pihak Hollywood Square Kendari sendiri mengaku, melalui penayangan film ini banyak orang di Kota Kendari yang teredukasi lebih baik lagi mengenai film dan orang-orang yang tertarik menekuni dunia perfilman.
"Menurut kami film Autobiography bisa menjadi film yang dapat menjadi pembelajaran bagi orang-orang yang mungkin ingin belajar dan menekuni film, Karena film menurut kami tidak cuma sebagai sarana untuk menghibur, tapi juga bisa untuk mengedukasi," ungkap Manajer Hollywood Square Kendari, Steven. (A)
Penulis: Ahmad Badaruddin
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS