Dispar Sulawesi Tenggara Launching Kalender Event dan Buka Lomba Cipta Branding Pariwisata 2024, Simak Jadwalnya

Erni Yanti, telisik indonesia
Minggu, 10 Maret 2024
0 dilihat
Dispar Sulawesi Tenggara Launching Kalender Event dan Buka Lomba Cipta Branding Pariwisata 2024, Simak Jadwalnya
Dinas Pariwisata Sulawesi Tenggara luncurkan kalender event pariwisata 2024. Foto: Erni Yanti/Telisik

" Dinas Pariwisata Sulawesi Tenggara membuat trobosan dengan mengeluarkan Kalender Event Pariwisata tahun 2024 "

KENDARI, TELISIK.ID - Dinas Pariwisata Sulawesi Tenggara membuat trobosan dengan mengeluarkan Kalender Event Pariwisata tahun 2024.

Kegiatan launching dihadiri oleh Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Sulawesi Tenggara, Tim Kerja Event Daerah Wilayah Kalimantan dan Sulawesi, Vicky Apriansyah bersama Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Keuangan dan Perhubungan Sulawesi Tenggara, La Ode Saifuddin di Hotel Claro Kendari, pada Jumat (8/3/2024) malam.

Kemudian, Kabid Pengembangan Pemasaran Pariwisata Dispar Sulawesi Tenggara Andi Syahrir, dan disaksikan langsung para pelaku industri pariwisata, serta masyarakat

Kepala Dispar Sulawesi Tenggara, Belli Harli Tombili mengatakan, di tahun 2024 target wisatawan meningkatkan 16,8 juta pertahun. Hal tersebut menjadi awal yang tepat untuk mendorong sektor pariwisata di Provinsi Sulawesi Tenggara.

Ia juga berharap pergerakan wisatawan nusantara bukan hanya sekedar datang berwisata di Sulawesi Tenggara, namun untuk mendorong  kesejahteraan masyarakat Sulawesi Tenggara.

Suasana acara launching kalender Event Nasional, Dispar Sulawesi Tenggara. Foto: Erni Yanti/Telisik

 

Lebih lanjut, kata dia, pada tahun 2024 ini pihaknya meluncurkan 57 event dengan rincian 8 event provinsi, 46 event kabupaten/kota dan 3 event smasta dan masyarakat.

"Jumlahnya dengan tahun lalu mengalami penurunan, tahun lalu mencapai 71 event. Oleh karena itu sekalipun secara kuantitas mengalami penurunan kita harapkan secara kualitas mengalami peningkatan," tuturnya.

Baca Juga: Simak Link dan Cara Cek Jadwal Imsakiyah Ramadan 2024 Versi Kemenag

Ia mengatakan, penyebab menurunnya event karena aksesibilitas ke daerah desa wisata masih kurang. Kemudian sarana dan prasarana, persaingan di luar daerah yang sangat bagus eventnya sehingga untuk saat ini bagaimana meningkatkan kualitas event sehingga wisatawan dapat berkunjung ke Sulawesi Tenggara.

Pj Gubernur Sulawesi Tenggara di wakili okeh Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Keuangan dan Perhubungan Sulawesi Tenggara, La Ode Saifuddin menyampaikan terkait substansi penyelenggaran event.

Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Tenggara Belli Harli Tombili saat menyampaikan sambutan. Foto: Erni Yanti/Telisik

 

"Kalian berevent memberi kesempatan bagi pelaku kepariwisataan untuk mengemas jasa dan layanan kepariwisataan sekreatif mungkin untuk menarik wisatawan yang datang berkunjung," ucap La Ode Saifuddin.

Ia juga berharap, informasi kalender event nasional dapat sampai kepada pelaku industri kepariwisataan, tidak hanya sekedar seremonial peluncuran semata.

Sementara itu, Tim Kerja Event Daerah Wilayah Kalimantan dan Sulawesi, Vicky Apriansyah, mengatakan, promosi juga sangat penting dalam event, sehingga sangat membutuh media dan influencer agar tersosialisasi dengan baik.

"Harapannya event di daerah ini juga tidak hanya mengandalkan anggaran baik itu dari APBN maupun APBD, namun juga bisa banyak sponsor masuk, sehingga nanti bisa meningkatkan kualitas event itu sendiri," pungkas Vicky Apriansyah.

Selain itu, Dispar Sulawesi Tenggara juga mengadakan lomba cipta branding pariwisata, yang dibuka untuk umum juga diberi hadiah bagi pemenang lomba.

Suasana acara launching kalender Event Nasional, Dispar Sulawesi Tenggara. Foto: Erni Yanti/Telisik

 

Adapun tatacara pelaksanaanya dapat diakses melalui website https//pariwisatasultraprov.go.id.

Berikut Kalender Event Pariwisata Sulawesi Tenggara 2024:

Januari

- Festival Cokelat di Kolaka.

Februari

- Pemilihan Duta Wisata Daerah (Anamonguro dan Waipode), 10-27 Februari di Kolaka.

- Festival Panen Bongka’a Ta’u di Kabupaten Buton Tengah.

Maret

- Launching KEN (Kharisma Event Nusantara) di Kendari.

- Festival Kreatif Kota Baubau di Kota Baubau.

- Launching KEN (Kharisma Event Nusantara) di Kendari.

- Festival Kreatif Kota Baubau di Kota Baubau.

April

- Kejurda IMI Series 2024, 13-14 April di Kolaka Utara.

- Barangka Cup dan Festival Budaya, 19-24 April di Kabupaten Buton.

- Festival Koba di Wakatobi.

- Budaya dan Silaturahmi Binongko (SILAMBI) di Kabupaten Wakatobi.

- Tradisi Budaya Kamomoose di Kabupaten Buton Tengah.

- Mendo Liwu di Kabupaten Buton Tengah.

- Pagelaran Kareatifitas Lokal di Kota Kendari.

- Halo Sultra Performing Arts di Kota Kendari.

- Festival Kande Kadea di Kabupaten Buton Tengah.

Mei

- Festival Perairan Kota Baubau di Kota Baubau.

- Pekan Produk Unggulan di Kota Kendari.

- Halo Konsel di Kabupaten Konawe Selatan.

- Cumpe’a di Kabupaten Buton Tengah.

- Festival Desa Wisata Sultra di Kota Kendari.

- Pagelaran Kreatifitas Lokal di Kota Kendari.

- Tourism Goes to Campus di Kota Kendari.

Juni

- Festival Budaya Klasik di Kabupaten Muna Barat.

- Pekan Kebudayaan di Kabupaten Buton Tengah.

- Kasebu di Kabupaten Buton Tengah

- Festival Budaya Klasik di Kabupaten Muna Barat.

- Pekan Kebudayaan di Kabupaten Buton Tengah.

- Kasebu di Kabupaten Buton Tengah.

- Eco Festival di Kabupaten Kolaka.

Juli

- Pemilihan Putra Putri Pariwisata Muna Barat. 4-6 Juli di Kabupaten Muna Barat.

- Festival Layang-Layang Lapandewa Jaya, 1-11 Juli di Kabupaten Buton Selatan.

-Festival Pekaukau’a Kadatua, 7-10 Juli di Kabupaten Buton Selatan.

- Festival Kaghati Kolope, 19-21 Julia di Kabupaten Muna.

- Festival Wonua Oheo di Kabupaten Konawe Utara.

Baca Juga: Jadwal KFC Jetliner Maret 2024, Rute Raha-Kendari-Wanci

Agustus

- Festival Wowine di Kabupaten Wakatobi.

- Sail Indonesia-Wakatobi di Kabupaten Wakatobi.

- Gebyar Merah Putih Berova di Kabupaten Kolaka Utara.

- Festival Tabuh Gong di Kabupaten Kolaka Timur.

September

- Festival Teluk Pasarwajo, 2-5 September di Kabupaten Buton.

- Festival Hukaea, 4-5 September di Kabupaten Bombana.

- Kaombo, 4-12 September di Kabupaten Buton Selatan.

- Jelajah Wisata Destinasi Alam Kolaka Utara di Kabupaten Kolaka Utara.

- Festival Layang-Layang di Kabupaten Kolaka Utara.

- Festival Barata Kahedupa di Kabupaten Wakatobi.

November

- Festival Adata Metaua, 11-17 November di Kabupaten Buton Selatan.

- Festival Ranokomea, 13-14 November di Kabupaten Bombana,.

- Wabula Happy & Nice Fest, 15-18 September di Kabupaten Buton.

- Festival Pesona Buton Utara di Kabupaten Buton Utara.

Desember

- Festival Budaya Burangasi, 6-9 September di Kabupaten Buton Selatan.

- Festival Pulau Pendek, 16 Desember di Kabupaten Buton.

- Face of Mekongga di Kabupaten Kolaka. (A-Adv)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga