Berawal dari Bolos Sekolah, Picu Aksi Tawuran Antar Pelajar di Kendari

Erni Yanti

Reporter

Kamis, 10 Oktober 2024  /  2:19 pm

Tim Patroli Polda Sulawesi Tenggara saat melakukan patroli antisipasi tawuran antar pelajar. Foto: Erni Yanti/Telisik

KENDARI, TELISIK.ID - Aksi tawuran antar pelajar di Kota Kendari berawal dari bolos dan nongkrong di tempat-tempat tertentu di jam pelajaran.

Hal ini diungkapkan Tim Patroli Polda Sulawesi Tenggara, Bripka Boy Sagita, saat melakukan patroli di sejumlah lokasi tempat berkumpulnya para pelajar saat jam pembelajaran berlangsung.

Berdasarkan pantauan telisik.id, sejumlah pelajar berkumpul di salah satu kios di Jalan Sao Sao Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, Kota Kendari.

Sejumlah anggota patroli membubarkan para siswa yang sedang berkumpul itu, memintanya untuk kembali ke sekolah dan tidak melakukan bolos saat proses pembelajaran.

Kata Bripka Boy, selain para pelajar, juga terdapat sejumlah remaja yang tidak lagi menempuh pendidikan, ikut berkumpul. Mereka menjadi bagian dari pemicu maupun provokator terjadinya tawuran.

Baca Juga: Dua Geng Pelajar di Muna Terlibat Tawuran, 15 Orang Diamankan Polisi

Pihaknya rutin melakukan patroli di area-area tempat berkumpulnya para pelajar tersebut, melalui informasi dan laporan dari warga untuk meminta untuk ditindaklanjuti, guna mengantisipasi terjadinya tawuran.

"Kami rutin melakukan patroli di area-area tempat berkumpulnya siswa atau pelajar di Kota Kendari. Kami lakukan mobile untuk mencari tempat mereka sering berkumpul. Informasi dari guru-gurunya katanya bolos sekolah," kata Bripka Boy Sagita.

Ia mengatakan, biasanya berawal dari berkumpul di suatu tempat itulah, menjadi pemicu adanya tawuran.

"Khawatirnya lewat siswa lain mereka teriak-teriak, disitulah pemicunya tawuran, di depan KONI dan dekat SMK 3 Kendari itu ada warung juga di situ tempat nongkrong. Bukan hanya di situ, semua yang menjadi titik-titik tempat anak-anak ini nongkrong kami akan datangi sehingga aksi tawuran itu tidak terjadi," tegasnya.

Baca Juga: Polresta Kendari Amankan Pelajar Genggam Batu Diduga Hendak Tawuran

Ia berharap kepada sejumlah pelajar tersebut agar tidak lagi melakukan bolos sekolah dan membentuk perkumpulan di saat jam pembelajaran berlangsung.

Salah seorang pelajar, Rehan mengungkapkan bahwa sejumlah patroli kepolisian mendatangi tempat mereka berkumpul.

"Ada patroli dikira kita mau tawuran, padahal kita hanya kumpul-kumpul saja," kata Rehan. (B)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS