Buaya Kerap Tampakkan Diri di Muara Sungai Sikeli, Warga Diminta Waspada

Hir Abrianto

Reporter Bombana

Minggu, 19 Juni 2022  /  12:34 pm

Seoker buaya yang sempat diabadikan oleh warga, saat menampakkan diri di muara di Sungai Sikeli. Foto: Ist.

BOMBANA, TELISIK.ID - Seekor buaya berukuran besar kerap menampakan diri di permukaan air di muara sungai Kelurahan Sikeli.

Menurut pengakuan warga setempat, akhir-akhir ini hewan reptil pemakan daging ini kerap terlihat oleh nelayan dan para penambang pasir di sekiter pertemuan antara Sungai Lakambula dan air laut (muara).

"Kemarin iparku sempat foto. Bulan lalu dilihat oleh oleh orang yang pergi ambil pasir," ucap Daeng Masiar kepada Telisik.id, Minggu (19/6/2022).

Keberadaan buaya di muara sungai ini diduga lebih dari satu ekor. Pasalnya, yang terlihat sebelumnya lebih besar.

"Sekitar bulan lalu sempat lagi ada yang lihat, punggungnya saja hampir sama dengan sadel motor. Yang terlihat kemarin agak kecil," ujar Masiar.

Baca Juga: Wakili Konawe Selatan di Tingkat Provinsi, Desa Tambosupa Terus Berbenah

Baca Juga: Program PEN Mulai Berjalan, DAU Muna Terpotong Bayar Bunga dan Pokok Pinjaman

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Kabaena, Iptu Bastian Hamza mengimbau kepada masyarakat yang sering beraktivitas di sekitaran bantaran sungai tak jauh dari muara untuk selalu waspada, baik petani kelapa, pengambil pasir maupun para nelayan yang sering memancing.

Pihaknya pun tengah mengumpulkan informasi dan berkoordinasi dengan Balai Konservasi Sumbar Daya Alam (BKSDA) agar keberadaan buaya ini segera dilakukan tindakan demi keselamatan warga.

"Sudah banyak warga yang lihat, olehnya itu kami berkoordinasi dengan pihak BKSDA. Untuk masyarakat kami minta selalu berhati-hati apalagi melintasi bantaran sungai," pungkasnya. (B)

Penulis: Hir Abrianto

Editor: Haerani Hambali