Didukung 3 Partai Politik, Haliana-Ilmiati Optimis Menang Pilkada Wakatobi

Mohamad Lukman Saputra

Reporter

Jumat, 21 Agustus 2020  /  10:27 pm

Pasangan Haliana-Ilmiati Daud saat menerima rekomendasi dari Partai NasDem. Foto: Repro Perspektif.id

WAKATOBI, TELISIK.ID - Bakal pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Wakatobi, Haliana-Ilmiati Daud semakin percaya diri untuk memenangkan Pilkada Wakatobi.

Haliana saat dikonfirmasi lewat telepon selulernya tentang kesiapan mereka untuk memenangkan Pilkada Wakatobi menegaskan bahwa mereka optimis menang di pertarungan kali ini.

"Kami optimis menang dalam Pilkada kali ini," tegasnya, Jumat ( 21/8/2020).

Optimisme itu disebabkan mereka telah mendapatkan dukungan dari 3 partai politik dengan total 9 kursi di DPRD Kabupaten Wakatobi. Ketiga partai itu adalah PDIP 5 kursi, NasDem 3 kursi dan PBB 1 kursi.

Baca juga: Dukung Dunia Olahraga, RAG-SS Gelar Turnamen Sepakbola dan Bola Voli

"Karena kami telah mendapatkan dukungan dari 3 partai politik yaitu PDIP 5 kursi, Partai NasDem 3 kursi dan PBB 1 kursi, sehingga totalnya 9 kursi di DPRD Wakatobi," lanjutnya.

Haliana juga menambahkan bahwa mereka saat ini sedang melakukan komunikasi dengan beberapa partai politik lain untuk meminta dukungan.

"Saat ini kami juga sedang melakukan komunikasi dengan beberapa partai lain untuk meminta dukungan," pungkasnya.

Reporter: Mohamad Lukman Saputra

Editor: Haerani Hambali