Prestasi Siswa SMAN 5 Kendari Menguat di Akademik dan Olahraga, Sekolah Fokus Pembinaan Berkelanjutan

Ana Pratiwi, telisik indonesia
Rabu, 28 Januari 2026
0 dilihat
Prestasi Siswa SMAN 5 Kendari Menguat di Akademik dan Olahraga, Sekolah Fokus Pembinaan Berkelanjutan
Kepala SMAN 5 Kendari, La Samura. Foto: Ana Pratiwi/Telisik.

" SMAN 5 Kendari mencatat berbagai capaian prestasi siswa sepanjang tahun 2025, baik di bidang akademik maupun non-akademik "

KENDARI, TELISIK.ID - SMAN 5 Kendari mencatat berbagai capaian prestasi siswa sepanjang tahun 2025, baik di bidang akademik maupun non-akademik.

Prestasi tersebut diraih melalui pembinaan berkelanjutan yang dilakukan sekolah dengan dukungan guru, orang tua, dan semangat siswa, meski dihadapkan pada keterbatasan anggaran.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMAN 5 Kendari, Wa Nini mengungkapkan, prestasi siswa terus bertambah setiap tahun dan mencakup berbagai bidang.

Menurutnya, jumlah prestasi yang diraih cukup banyak sehingga tidak memungkinkan untuk disebutkan satu per satu.

“Prestasi siswa SMAN 5 Kendari sangat banyak dan terus berkembang, baik di bidang akademik maupun non-akademik,” ujar Wa Nini, Selasa (27/1/2026).

Di bidang olahraga, sejumlah prestasi menonjol berhasil diraih siswa SMAN 5 Kendari. Di antaranya Juara 1 Kumite 68 Kg Junior Putra pada Kejuaraan Karate Terbuka Nasional Brawijaya University Karate Championship di Malang.

Selain itu, siswa juga meraih Juara 1 Lari 1.500 meter putra pada Kejuaraan Daerah Atletik Sulawesi Tenggara U-16, U-18, dan Senior 2025.

Prestasi lainnya meliputi Juara 2 Kumite Putri 61 Kg pada Kejuaraan Karate Open dan Festival se-Sultra serta Juara 1 Pencak Silat pada ajang yang diselenggarakan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulawesi Tenggara.

Sementara di bidang akademik, siswa SMAN 5 Kendari meraih Juara 2 dan 3 Lomba Cerdas Cermat Matematika tingkat SMA/MA pada kegiatan Pameran XVIII Universitas Halu Oleo.

Baca Juga: Prestasi hingga Nasional, SMKN 6 Kendari Perkuat Disiplin dan Siapkan Siswa Kerja ke Luar Negeri

Wa Nini menjelaskan, sekolah memberikan dukungan pembinaan secara intensif terhadap siswa berprestasi.

Seluruh kegiatan ekstrakurikuler yang berorientasi pada prestasi telah dianggarkan dalam ARKAS. Bahkan, beberapa ekstrakurikuler didampingi oleh pelatih dari luar sekolah.

Meski demikian, ia mengakui tantangan terbesar dalam pembinaan siswa berprestasi adalah latar belakang siswa yang umumnya belum memiliki pengalaman prestasi sejak jenjang SMP.

Kondisi tersebut menuntut upaya ekstra dari sekolah untuk membangun motivasi dan kompetensi siswa sejak dasar.

“Pada ekstrakurikuler Matematika misalnya, pembinaan dimulai dari materi tingkat SD karena sebagian besar siswa belum mengenal materi olimpiade sebelumnya,” jelasnya.

Kegiatan ekstrakurikuler Matematika dilaksanakan secara rutin hingga empat kali dalam sepekan. Seiring waktu, antusiasme siswa terus meningkat dan jumlah pendaftar semakin banyak, termasuk dari siswa kelas X.

Pembinaan dilakukan melalui sistem pengelompokan kelas sesuai kebutuhan, mulai dari penguatan dasar hingga kelas khusus lomba seperti cerdas cermat, olimpiade, literasi, numerasi, proyek, penulisan esai, dan karya tulis ilmiah.

Dukungan orang tua siswa juga dinilai sangat besar, mulai dari pemberian izin, pendampingan, hingga antar-jemput saat lomba, terutama ketika siswa melaju hingga babak semifinal dan final.

Kepala SMAN 5 Kendari, La Samura, menyampaikan bahwa prestasi siswa sangat beragam dan jumlahnya cukup banyak.

Menurutnya, potensi siswa SMAN 5 Kendari, baik di bidang akademik maupun non-akademik, tergolong kuat dan mampu bersaing dengan sekolah lain.

Prestasi siswa juga dinilai berimbang, sejalan dengan harapan sekolah agar peserta didik berkembang secara menyeluruh.

Pengembangan bakat dan minat siswa banyak didorong oleh kesadaran pribadi siswa dengan dukungan penuh dari orang tua.

“Peran orang tua sangat besar, terutama dalam pembiayaan kegiatan lomba dan pengembangan diri siswa. Sekolah berperan aktif menjalin komunikasi dan kolaborasi dengan orang tua setiap ada kegiatan akademik maupun ekstrakurikuler,” ujarnya kepada telisik.id

Ia menegaskan, sekolah terus mengingatkan agar siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler tidak mengabaikan akademik.

Keduanya harus berjalan seimbang karena sama-sama penting dalam membentuk karakter dan pengalaman siswa.

Saat ini, berdasarkan Rapor Mutu Pendidikan Tahun 2025, seluruh indikator SMAN 5 Kendari berada pada kategori baik hingga sangat baik, tanpa adanya nilai kuning, oranye, maupun merah.

Khusus pada indikator numerasi, SMAN 5 Kendari mencatat skor 91 poin yang dinilai sebagai capaian sangat baik.

Baca Juga: Kepala SMAN 9 Kendari Tekankan Disiplin dan Tepat Waktu pada Siswa

Selain itu, SMAN 5 Kendari juga dikenal sebagai salah satu sekolah dengan tingkat kelulusan tinggi pada seleksi TNI dan Polri.

Banyak alumni yang berhasil lolos dan berkarier di institusi tersebut, sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat.

Ke depan, pihak sekolah berkomitmen untuk terus memperkuat pengembangan bakat dan minat siswa, meningkatkan kedisiplinan guru dan siswa, serta memperkuat kolaborasi dengan orang tua melalui komunikasi yang intensif dan pendekatan humanis.

“Peningkatan kualitas pendidikan membutuhkan kerja sama semua pihak. Meski penuh tantangan, kami optimistis SMAN 5 Kendari dapat terus berkembang menjadi sekolah yang lebih baik,” pungkas La Samura. (Adv)

Penulis: Ana Pratiwi

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga