Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara Beri Layanan Humanis dan Ramah ke LPKA Kendari
Reporter
Rabu, 04 Oktober 2023 / 7:27 pm
KENDARI, TELISIK.ID - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Sulawesi Tenggara, terus mengukuhkan pelayanan manusiawi melalui langkah konkret, Selasa (03/10/2023).
Kepala Kantor Wilayah, Silvester Sili Laba, bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan, Muslim, melakukan penguatan khusus di Lembaga Pemasyarakatan Khusus Anak (LPKA) Kendari. Langkah ini merupakan respons terhadap hasil survei kepuasan masyarakat yang dilakukan oleh LPKA Kendari pada bulan sebelumnya.
Dalam ruang Rapt Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sultra, Laba memberikan arahan kepada para petugas LPKA Kendari. Poin utama dalam arahannya adalah terus memperhatikan dan meningkatkan kualitas layanan yang diberikan kepada masyarakat. Laba menekankan pentingnya pendekatan humanis dan hospitality dalam setiap interaksi dengan masyarakat.
Baca Juga: Beri Penguatan Tahanan, Kakanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara Kembali Sambangi Rutan Kendari
Berkolaborasi dengan Kepala Bidang Pembinaan Divisi Pemasyarakatan, La Ludi, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Muslim juga memberikan himbauan kepada seluruh Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan, khususnya LPKA Kendari. Mereka diminta untuk membangun kerjasama yang erat, menjunjung tinggi kebersamaan, dan menjalankan tugas serta tanggung jawab dengan penuh dedikasi.
Kanwil Kemenkumham, juga memastikan pelayanan publik yang disediakan terus menjadi yang terbaik bagi masyarakat Sulawesi Tenggara. Hal ini sejalan dengan prinsip Kepala Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggafa, Silvester Sili Laba, yang mendorong pelayanan yang humanis dan ramah. Pendekatan ini bukan hanya sebuah keharusan tetapi juga sebuah kebutuhan untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum.
Salah satu bukti keberhasilan dari pendekatan humanis ini adalah testimoni dari masyarakat. Wa Erni, pembina yayasan Rumpun Perempuan Sulawesi Tenggara, datang ke Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tenggara untuk berkonsultasi mengenai legalitas pendirian koperasi.
“Pelayanannya sangat ramah dan informasinya sangat jelas,” ungkapnya.
Baca Juga: 15 Pejabat Administrator Berganti, Ini Pesan Kakanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara
Erni memuji layanan yang diterimanya sebagai sangat baik. Menurutnya, petugas memberikan pelayanan yang ramah dan informatif dan fasilitas yang disediakan sangat lengkap untuk pengunjung.
Respons positif dari masyarakat semacam ini menjadi dorongan bagi Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara untuk terus meningkatkan standar pelayanan.
Dengan langkah-langkah nyata dan kesadaran akan pentingnya keterlibatan masyarakat, Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara menunjukkan dedikasi tinggi dalam memberikan pelayanan yang humanis, ramah, dan bermakna bagi masyarakat Sulawesi Tenggara. (B-Adv)
Penulis: Ahmad Jaelani
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS