Nelayan Buton Tengah Bersatu Dukung Hugua jadi Gubernur Sulawesi Tenggara 2024

Erni Yanti

Reporter

Kamis, 25 April 2024  /  9:49 am

Bakal calon Gubernur Sulawesi Tenggara, Hugua, bersama nelayan Buton Tengah. Foto: Ist.

BUTON TENGAH, TELISIK.ID - Persatuan nelayan di Kabupaten Buton Tengah menyatakan dukungannya kepada bakal calon Gubernur Sulawesi Tenggara, Hugua.

Para nelayan membentuk kelompok dengan sebutan Nelayan Buteng Bersatu untuk memenangkan Hugua sebagai calon Gubernur Sulawesi Tenggara.

"Kami segenap para nelayan, nelayan milenial, buruh nelayan, kelompok usaha nelayan, tengkulak, serta seluruh gabungan kelompok nelayan, satu komando mendukung dan memenangkan Bapak Hugua sebagai calon Gubernur Sulawesi Tenggara pada Pilkada 2024," kata Koordinator Nelayan Buteng Bersatu, La Ode Bahmid, dalam keterangan pers yang diterima Telisik.id, Rabu (24/4/2024).

Dia menjelaskan, saat ini para nelayan memiliki beberapa kendala dalam mencari nafkah. Salah satu kendalanya yakni rendahnya harga jual ikan di pasaran.

"Ongkos melaut saat ini mahal, BBM naik terus, tapi harga ikan tidak pernah naik, jadi kami sering rugi," ungkapnya.

Baca Juga: Dua Balon Gubernur Sulawesi Tenggara Bahtiar dan Hugua Bertemu, Sinyal Berpasangan?

Selain itu, para nelayan juga mengeluhkan banyak dermaga yang sudah tidak layak untuk dipakai sebagai tempat bersandar kapal.

Pihaknya yakin Hugua akan mampu meningkatkan taraf hidup para nelayan, karena Hugua sudah hadir memberikan bantuan kepada para nelayan di Buton Tengah sejak tahun 1994 (30 tahun lalu) sebagai aktivis LSM dan sampai hari ini bantuan tersebut masih dirasakan oleh masyarakat.

"Melalui LSM Sintesa, Pak Hugua dulu memberikan bantuan air bersih kepada kami, bahkan alat tangkap ikan pun kami diberikan, serta beliau juga mendirikan koperasi simpan pinjam bagi ibu-ibu rumah tangga yang dikenal dengan  nama Bantesa," kata La Ode.

Program Bantesa tersebar luas di Buteng sebagai sarana simpan pinjam bagi para nelayan, dengan adanya koperasi simpan pinjam itu mereka dapat mengatur ekonominya dengan baik.

"Jadi beliau ini sudah paham betul dengan kebutuhan kami," ujarnya.  

Mantan staf Sintesa, Mustajab mengatakan, program Hugua di Buton Tengah benar-benar sangat bermanfaat bagi masyarakat dan masih berjalan hingga sekarang dan untuk menjaga keberlanjutanya maka Sintesa membangun kantor cabang Sintesa secara permanen di Buton Tengah.

Lebih lanjut Mustajab menambahkan bahwa program-program tersebut didanai oleh sebuah lembaga donor dari Jerman.

Baca Juga: Peduli Masyarakat Hugua Turun Bersihkan Sampah di Pantai Nirwana Baubau

Nelayan Buton Tengah Bersatu ini menilai Hugua sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat kecil dan tidak ada jarak bagi siapapun yang ingin menemuinya.

"Pak Hugua ini tidak ada jarak dengan kami, beliau sangat ramah dan bersahaja. Kalau kami mau ketemu tidak ada protokoler yang menghambat kami, pokoknya beliau ini pribadi yang sangat luar biasa," kata La Ode Bahmid.

Dia juga mengatakan akan bergerak dari desa ke desa untuk mengkampanyekan Hugua sebagai calon Gubernur Sultra.

"Kami akan bergerak dari desa ke desa, menyampaikan kepada keluarga dan kawan-kawan kami agar mendukung Pak Hugua sebagai calon gubernur," tutupnya. (C-Adv)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS