KPU Tetapkan Anies-Muhaimin Nomor 1, Prabowo-Gibran 2 dan Ganjar-Mahfud 3

Mustaqim, telisik indonesia
Selasa, 14 November 2023
0 dilihat
KPU Tetapkan Anies-Muhaimin Nomor 1, Prabowo-Gibran 2 dan Ganjar-Mahfud 3
Pasangan capres-cawapres (kanan-kiri) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, saat pengundian nomor urut paslon di KPU RI, Jakarta, Selasa (14/11/2023) malam. Foto: Ist.

" Tiga pasangan calon (paslon) presiden-wakil presiden Pemilu 2024, masing-masing telah memperoleh nomor urut melalui undian dan penetapan yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, di kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023) malam "

JAKARTA, TELISIK.ID - Tiga pasangan calon (paslon) presiden-wakil presiden Pemilu 2024, masing-masing telah memperoleh nomor urut melalui undian dan penetapan yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, di kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023) malam.

Mekanisme pengundian nomor urut paslon dilakukan oleh KPU melalui dua tahap. Tahap pertama adalah pengambilan nomor antrean sesuai dengan urutan waktu pendaftaran bakal pasangan calon (bapaslon) presiden dan calon wakil presiden.

Pendaftaran bapaslon presiden-wakil presiden dilakukan pada 19-25 Oktober 2023. Karena Anies-Muhaimin yang mendaftar pertama saat itu, maka keduanya pun pasangan pertama yang diberi kesempatan mengambil nomor antrean pengundian nomor urut paslon.

Berikutnya, adalah pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan disusul pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang giliran mengambil nomor antrean dari dalam tabung transparan yang berada di atas panggung utama.

“Jadi penarikan nomor antrean ini didasarkan pada urutan pendaftaran bapaslon yang dilaksanakan tanggal 19 sampai dengan 25 Oktober (2023),” ujar Ketua Divisi Teknis dan Penyelenggaraan Pemilu KPU RI, Idham Holik, kepada Telisik.

Baca Juga: Masih Jabat Gubernur Jawa Timur, Khofifah Tak Kunjung Gabung Tim Prabowo-Gibran

Pengambilan nomor antrean dilakukan oleh masing-masing cawapres. Sedangkan pengundian nomor urut paslon dilakukan oleh capres.

KPU menyediakan 14 nomor antrean di dalam tabung transparan untuk dipilih.

Saat pengambilan nomor antrean, pasangan Anies-Muhaimin memperoleh nomor antrean 8, Ganjar-Mahfud nomor antrean 10, dan nomor antrean 14 untuk Prabowo-Gibran.

"Sesuai ketentuan, nomor antrean terkecil yang lebih dulu mengambil nomor urut," kata Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari, saat memimpin Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Presiden-Wakil Presiden Pemilu 2024.

Dengan demikian Anies yang berhak pertama mengambil nomor urut. Berturut-turut adalah Ganjar lalu Prabowo.

Pasangan Anies  Baswedan-Muhaimin Iskandar/Cak Imin (AMIN) dengan nomor antrean 8, memperoleh nomor urut 1. Selanjutnya pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan nomor antrean 10 mendapat nomor urut 3. Terakhir pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dengan nomor antrean 14 memperoleh nomor urut 2.

Pendukung masing-masing paslon presiden-wakil presiden yang hadir di lokasi pengundian menyambut positif nomor urut yang mereka peroleh.

“Pengundian nomor urut capres-cawapres telah diatur dalam Pasal 235 ayat 2 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu. Penetapan nomor urut pasangan calon dilakukan secara undi dalam sidang pleno KPU terbuka,” jelas Idham.

Setelah pengundian, KPU segera menetapkan nomor urut ini yang dituangkan dalan berita acara pengundian dan penetapan nomor urut paslon presiden-wakil presiden Pemilu 2024. Nomor urut paslon ini nantinya dicantumkan di surat suara dan resmi untuk disosialisasikan oleh partai politik pengusung/pendukung paslon, tim relawan, maupun para simpatisan.

Cak Imin usai pengundian nomor urut mengatakan, siap berkompetisi secara sehat dan fair. Dia pun mengingatkan supaya penyelenggaraan Pemilu 2024 berjalan baik dan tidak ada kecurangan.

"Kita tidak ingin demokrasi mundur ke belakang. Karena itu, bersama Mas Anies dengan nomor urut 1 siap menjadi yang nomor 1. Kalau ingin perubahan ingat nomor 1," tegas Cak Imin.

Sementara Prabowo mengapresiasi pernyataan dan harapan yang telah disampaikan oleh Cak Imin. Dia tak segan menyebut Cak Imin sebagai sahabat lama.

"Saya sangat setuju dengan aspirasi yang telah disampaikan oleh pasangan nomor urut 1. Saya jujur katakan baik kalau memang baik. Gus Imin adalah sahabat lama saya dan kami juga tidak ingin Pemilu ini berlangsung curang," kata Prabowo.

Capres lainnya Ganjar, mengapresiasi nomor urut 3 yang diperolehnya. Dia menilai nomor urut 3 sebagai perwujudan Sila ke-3 Pancasila, Persatuan Indonesia.

Ganjar lalu menyentil kondisi politik Indonesia yang akhir-akhir ini tidak baik-baik saja. Dia menyebut kondisi ini dengan istilah 'drakor' alias drama Korea.

"Kita tidak berharap kondisi ini terjadi karena banyak keluhan yang kami terima dari masyarakat, dari berbagai lapisan," ujar Ganjar.

Pemandangan menarik terlihat saat pembacaan doa yang memulai Rapat Pleno Terbuka ini. Ratusan pendukung pasangan AMIN yang berada di tribun tak henti mengucapkan 'AMIN' dengan suara lantang sepanjang pembacaan doa.

Sebelum dilakukan pengundian, KPU mengundang tiga paslon presiden-wakil presiden dengan jamuan makan malam, termasuk pimpinan parpol pengusung.

Calon presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, sebelumnya mengatakan tidak ambil pusing soal undian nomor urut paslon. Dia menilai yang lebih penting adalah urutan dalam kemenangan Pilpres 2024.

Baca Juga: Calon Presiden-Wapres Langsung Dijaga 74 Polisi, KPU Undi Nomor Urut Besok

“Buat kita, yang paling penting itu bukan nomornya. Insya Allah urutannya yang menang,” ujarnya.

Anies pun menyebut tidak ada rangkaian khusus oleh Timnas AMIN sebelum pengundian nomor urut ini. “Oh, tidak ada rangkaian acara, kita sederhana saja, kita tidak ada rangkaian khusus dan ini bukan bagian kampanye. Kita sederhana saja dan yang datang hanya jajaran seluruh pimpinan partai dan tim pemenangan,” jelas dia.

Calon presiden lainnya, Prabowo Subianto, sebelumnya mengaku tidak terlalu berharap nomor khusus. Dia mengatakan tiga nomor urut yang akan diundi semuanya baik. “Yang baik aja,” ujar Prabowo.

Sementara pasangan Ganjar-Mahfud, sebelum menuju KPU menghadiri pengundian nomor urut, terlebih dulu melaksanakan shalat magrib berjamaah di Rumah Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud di Menteng, Jakarta Pusat.  

“Kita lebih pada batin, kita lebih pada menyiapkan keinginan ke depan, supaya pengambilan nomor nanti juga merupakan titik awal bagi kemenangan pasangan Pak Ganjar dan Pak Mahfud saja,” kata politisi PDIP, Aria Bima. (A)

Penulis: Mustaqim

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga