Pejabat Eselon I Tak Lagi Pakai Mobil Impor, Begini Spek Maung MV3 jadi Rujukan Kendaraan Dinas

Ahmad Jaelani

Reporter

Senin, 28 Oktober 2024  /  7:57 pm

Maung MV3 bakal menjadi kendaraan dinas pejabat Eselon I. Foto: Repro pindad.com

JAKARTA, TELISIK.ID - Pemerintah Indonesia kembali menegaskan komitmennya untuk mendorong penggunaan produk dalam negeri, kali ini dengan kebijakan larangan penggunaan mobil impor bagi pejabat eselon I hingga menteri.

Presiden Prabowo Subianto telah menginstruksikan agar mulai pekan depan, seluruh pejabat tinggi negara wajib menggunakan kendaraan dinas buatan dalam negeri, salah satunya adalah Maung MV3 produksi PT Pindad.

Kebijakan ini dinilai menjadi langkah konkret dalam upaya mewujudkan kemandirian di sektor otomotif nasional, sekaligus memperkuat industri kendaraan taktis dan sipil di Indonesia.

Wakil Menteri Keuangan, Anggito Abimanyu, mengungkapkan bahwa perubahan ini akan berlaku efektif segera.

Baca Juga: Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin: Pernah Todongkan Senjata ke Agen Mossad Israel

Dalam sambutannya di acara Dies Natalis ke-15 Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada, Anggito menyampaikan bahwa seluruh menteri Kabinet Merah Putih akan beralih dari mobil mewah impor, seperti Toyota Alphard, ke kendaraan lokal.

“Pak Prabowo sudah tegaskan, tidak ada lagi mobil impor untuk pejabat eselon I sampai menteri. Kami semua akan menggunakan Maung MV3,” ujar Anggito, Senin (28/10/2024), seperti dikutip dari Tempo.

Menurut Anggito, Prabowo ingin agar para pejabat menggunakan kendaraan buatan anak bangsa. Hal ini bertujuan mendorong kemandirian industri nasional dalam bidang otomotif, sehingga dapat menjadi momentum pengembangan kendaraan taktis militer dan kendaraan sipil yang sepenuhnya dirancang serta diproduksi di dalam negeri.

“Ini merupakan langkah luar biasa yang diharapkan dapat menggerakkan roda ekonomi dan memperkuat industri otomotif dalam negeri,” tegas Anggito.

Kendaraan Maung MV3 yang diproduksi PT Pindad menjadi pilihan utama dalam kebijakan ini. Saat ini, PT Pindad telah mencapai tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) hingga 70 persen pada produksi kendaraan Maung.

Mobil ini dirancang khusus oleh Profesor Sigit Santosa dari Institut Teknologi Bandung (ITB) yang kini menjabat sebagai Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Pindad.

"Dia merancang mobil Indonesia dengan 70 persen komponen dalam negeri," tambah Anggito.

Daftar Spesifikasi Maung MV3

1. Maung Tangguh: Dirancang tanpa pintu untuk memudahkan akses pengemudi dan penumpang.

Baca Juga: Honor Guru SD hingga SMP Bakal Naik, Diporsikan Anggaran Awal 2025

2. Maung Jelajah: Dilengkapi atap Soft Top yang fleksibel untuk kegiatan lapangan.

3. Maung Komando: Memiliki atap Hard Top, cocok untuk penggunaan komando.

Selain itu, PT Pindad juga memproduksi MV3 Garuda Limousine, kendaraan khusus yang dirancang sebagai mobil kepresidenan.

Kendaraan ini dilengkapi dengan fitur antipeluru dan mampu melaju hingga kecepatan 100 km/jam.

Prabowo sendiri telah menggunakan Pindad MV3 Garuda Limousine dalam berbagai kegiatan resmi, seperti saat pelantikannya sebagai Presiden pada 20 Oktober 2024, dan saat kegiatan semi militer di Magelang pada 25-27 Oktober 2024. (C)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS