Rekrutmen Tenaga Ahli Komponen 2 P3PD Pendamping Desa 2025 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Posisi Dibutuhkan
Reporter
Sabtu, 19 April 2025 / 9:07 am
Perekrutan Tenaga Ahli Komponen 2 P3PD Pendamping Desa 2025 resmi dibuka. Foto: fahum.umsu.ac.id
JAKARTA, TELISIK.ID - Pemerintah melalui Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal kembali membuka peluang bagi para profesional untuk terlibat langsung dalam penguatan desa di Indonesia.
Rekrutmen terbuka Tenaga Ahli Komponen 2 Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) tahun 2025 kini resmi diumumkan, menyasar berbagai bidang keahlian strategis.
Program ini bertujuan mengisi kekosongan posisi yang akan memperkuat tata kelola dan pembangunan desa melalui kehadiran tenaga ahli profesional yang berkualifikasi.
Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendesa PDTT) membuka rekrutmen terbuka untuk mengisi posisi Tenaga Ahli Komponen 2 Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) tahun 2025.
Rekrutmen ini berdasarkan Panduan dan Petunjuk Pelaksanaan Rekrutmen Tenaga Ahli Program P3PD Tahun 2025.
Pengumuman resmi dikeluarkan melalui surat bernomor 01/TPR/KOMPONEN 2.P3PD/IV/2025. Pelamar yang berminat diharuskan mengakses situs resmi rekrutmen di alamat http://rekrutmenp3pd.kemendesa.go.id untuk memperoleh informasi lengkap mengenai persyaratan dan mekanisme pendaftaran.
Dilansir telisik.id dari situs resmi pendamping-desa, Sabtu (19/4/2025) proses pendaftaran dibuka selama lima hari, dimulai sejak 16 April hingga 20 April 2025 pukul 23.59 WIB. Seluruh proses pendaftaran dan seleksi tidak dipungut biaya apapun, dan hasilnya akan dilaporkan kepada Bank Dunia sebagai bagian dari pertanggungjawaban dan transparansi pelaksanaan program.
Tenaga ahli yang terpilih akan ditempatkan di Jakarta dan akan menjalani masa kerja hingga bulan Juni 2025. Para pelamar hanya diperbolehkan memilih satu bidang tenaga ahli dan wajib mengikuti seluruh prosedur administratif dan seleksi yang telah ditentukan.
Adapun posisi yang dibuka sebanyak 41 posisi dengan rincian sebagai berikut:
Baca Juga: Link Pendaftaran Rekrutmen Pendamping Desa 2025, Simak Daftar Berkas Perlu Disiapkan
1. Team Leader/Program Leader
2. Koordinator Pusat Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Daerah Tertinggal
3. Tenaga Ahli Product Manager Aplikasi Digital
4. Tenaga Ahli Software Development Specialist Digital Aplikasi
5. Tenaga Ahli Human Center Design Digital Aplikasi
6. Tenaga Ahli Knowledge Management System (KMS)
7. Tenaga Ahli Regulasi
8. Tenaga Ahli Training Specialist
9. Koordinator Pengembangan Sosial Budaya dan Lingkungan Desa dan Perdesaan
10. Tenaga Ahli Akuntabilitas Sosial dan Inklusi Sosial
11. Tenaga Ahli Perencanaan Partisipatif
12. Tenaga Ahli Monitoring dan Evaluasi
13. Koordinator Pusat Pengembangan Daya Saing Desa dan Daerah Tertinggal
14. Tenaga Ahli Digital Empowerment
15. Tenaga Ahli Pelatihan dan Pembelajaran
16. Tenaga Ahli Konektivitas IT
17. Tenaga Ahli Kemitraan
18. Tenaga Ahli UI/UX
19. Project Secretariat Coordinator/Project Management
20. Tenaga Ahli Procurement Management Specialist
21. Tenaga Ahli Management Information System Specialist
22. Tenaga Ahli Environment and Social Safeguards
23. Tenaga Ahli Audit and Financial Management Specialist
24. Tenaga Ahli Monitoring, Evaluation dan HRD Specialist
25. Tenaga Ahli Handling Complaint Unit
26. Tenaga Ahli Digital Security
27. Tenaga Ahli Infrastructure Analyst
28. Tenaga Ahli Perencanaan Pembangunan dan Kebijakan Publik
29. Tenaga Ahli Data Scientist
30. Tenaga Ahli Kajian Ilmiah
31. Tenaga Ahli Sistem Informasi
32. Kontributor Penulis
33. Koordinator Evaluasi
34. Tenaga Ahli Desentralisasi Fiskal dan Keuangan Publik
35. Tenaga Ahli Ekonomi Desa dan Perdesaan
36. Tenaga Ahli Kelola Pemerintahan dan Penguatan Kapasitas Fiskal Desa
37. Tenaga Ahli Ketahanan Pangan Perdesaan dan Komunitas
38. Tenaga Ahli Pembangunan Desa dan Kawasan Perdesaan
39. Tenaga Ahli Pembangunan Spasial dan Lingkungan Perdesaan
40. Tenaga Ahli Data dan Informasi Data
41. Tenaga Ahli Sinkronisasi dan Harmonisasi Regulasi
Pelamar wajib memenuhi persyaratan umum sebagai berikut:
Mengakses dan mengunduh detail pengumuman di http://rekrutmenp3pd.kemendesa.go.id
Memilih satu posisi yang sesuai dengan kualifikasi
Mengisi dan melengkapi data melalui tautan https://forms.gle/iTnUmvJtqMufjv5y7
Memiliki kompetensi sesuai kualifikasi yang ditetapkan
Untuk administrasi, pelamar wajib:
Mengunggah CV sesuai format Lampiran-B dalam bentuk PDF
Baca Juga: Rekrutmen 2025 Segera Dibuka, Pendamping Desa Dievaluasi Total Kemendes PDT
Menyusun paper sesuai format Lampiran-C dalam bentuk PDF
Menggabungkan CV dan paper menjadi satu file PDF maksimal 10 MB
Mengunggah dokumen pada tautan pendaftaran yang telah disediakan
Tidak diperkenankan mengganti atau menambah dokumen setelah pengunggahan
Dokumen yang telah diserahkan menjadi milik panitia seleksi dan tidak dapat diminta kembali. Tim seleksi berhak melakukan verifikasi dokumen asli dan klarifikasi langsung jika diperlukan.
Ketentuan khusus lainnya dalam rekrutmen ini adalah:
Hanya dokumen lengkap yang diproses
Berkas yang masuk setelah batas waktu tidak akan diproses
Tidak ada pungutan dalam bentuk apapun
Hasil seleksi akan dilaporkan ke Bank Dunia
Biaya selama proses rekrutmen ditanggung pelamar
Keputusan Tim Seleksi bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat
Jika ditemukan data palsu, peserta akan didiskualifikasi
Tahapan seleksi terdiri atas dua tahap utama, yaitu:
1. Seleksi Kualifikasi Administrasi dan Penulisan Paper
Seleksi ini dilakukan dengan meneliti kelengkapan dokumen dan kesesuaian topik paper dengan bidang yang dilamar.
2. Seleksi Kualifikasi Penggalian Gagasan
Tahap ini diikuti oleh peserta yang lolos seleksi administrasi. Tujuannya untuk menilai keakuratan data, kemampuan dasar sesuai Term of Reference (TOR), serta komitmen dan motivasi kerja.
Dengan dibukanya rekrutmen ini, Kemendesa PDTT berharap dapat menjaring tenaga ahli yang kompeten dan berdedikasi untuk mendukung percepatan pembangunan desa.
Para pelamar diimbau mempersiapkan seluruh persyaratan secara lengkap dan mengikuti petunjuk yang diberikan agar proses seleksi berjalan lancar dan tepat waktu.
Informasi lebih lanjut mengenai rekrutmen ini dapat diakses melalui situs resmi http://rekrutmenp3pd.kemendesa.go.id selama masa pendaftaran berlangsung. (C)
Penulis: Ahmad Jaelani
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS