Tak Sekedar Olahraga, Ini 5 Gerakan Terbaik untuk Turunkan Berat Badan
reporter
Selasa, 08 Agustus 2023 / 7:44 am
KENDARI, TELISIK.ID – Menurunkan berat badan bukanlah hal yang mudah. Lemak yang ada di dalam tubuh tak semata dapat dihempas meski dengan berolahraga. Ada baiknya jika Anda mengetahui betul gerakan olahraga yang efektif dan efisien dalam menurunkan berat badan.
Dilansiri dari Kompas.com, menurut ahli nutrisi sekaligus pelatih pribadi, Dr Mike Bohl, MD, MPH, ALM, dalam hal penurunan berat badan secara berkelanjutan, yang paling penting adalah konsistensi terhadap rutinitas olahraga.
"Beberapa bagian terberat dalam menjalankan rutinitas olahraga adalah ketidaknyamanan dan waktu yang dibutuhkan setiap harinya," jelas Bohl.
"Kita mungkin tidak tahu bagaimana cara melakukan sesi olahraga yang tepat," sambungnya.
Jika kita tidak memiliki banyak waktu untuk berolahraga, ada beberapa gerakan terbaik kombinasi dari latihan kekuatan dan kardio yang bisa dilakukan dalam proses penurunan berat badan.
"Kardio efektif menurunkan berat badan karena dapat membantu membakar kalori," kata Bohl.
Baca Juga: 5 Trik Ampuh Turunkan Berat Badan di Usia 30-an Tahun
Sementara latihan kekuatan bermanfaat tidak hanya karena membantu membakar kalori, tetapi juga membantu mempertahankan massa otot saat kita menurunkan berat badan (yang mungkin akan berkurang ketika kita defisit kalori).
Dikutip dari Radarjabar.disway.id, berikut 5 gerakan yang bisa mempercepat menurunkan berat badan.
1. Squat
Squat adalah gerakan yang sangat efektif untuk melibatkan otot-otot besar seperti kaki, paha, dan punggung bagian bawah. Gerakan ini tidak hanya membakar kalori, tetapi juga membantu meningkatkan kekuatan dan kelenturan.
Melakukan squat secara teratur dapat meningkatkan metabolisme Anda, yang berkontribusi pada penurunan berat badan yang lebih cepat. Penting untuk memastikan teknik yang benar untuk mencegah cedera dan memaksimalkan hasil.
2. Lunge
Lunge adalah gerakan yang melibatkan langkah maju atau mundur dengan satu kaki sementara kaki lainnya tetap diam di tempat. Gerakan ini efektif dalam melibatkan otot-otot paha, punggung, dan gluteus.
Lunge membantu meningkatkan keseimbangan, fleksibilitas, dan juga membakar banyak kalori. Kombinasikan lunge dengan gerakan tangan seperti memegang dumbbell untuk meningkatkan intensitas latihan.
3. Burpee
Burpee adalah gerakan gabungan yang melibatkan squat, push-up, dan loncatan. Ini adalah gerakan kardio yang intens dan efektif dalam membakar kalori dengan cepat.
Meskipun burpee mungkin terasa menantang, itu dapat memberikan hasil yang luar biasa dalam menurunkan berat badan dan meningkatkan kekuatan tubuh secara keseluruhan.
4. Push Up
Push-up adalah gerakan klasik yang melibatkan otot dada, bahu, dan trisep. Gerakan ini membantu membangun kekuatan inti dan otot-otot tubuh atas. Selain itu, push-up juga membantu meningkatkan metabolisme Anda dan membakar kalori.
Baca Juga: 5 Tahap Turunkan Berat Badan dalam Seminggu Ala Ade Rai
Jika gerakan ini terlalu sulit, Anda dapat memodifikasinya dengan berlutut atau menggunakan dinding sebagai penopang.
5. Sit Up
Sit up adalah gerakan yang fokus pada otot perut. Meskipun banyak perdebatan tentang efektivitas sit up sebagai gerakan utama untuk mendapatkan perut rata, tetapi gerakan ini masih berguna untuk mengencangkan otot perut dan membantu Anda mencapai tujuan penurunan berat badan.
Anda juga dapat mencoba variasi lain seperti crunch atau leg raise untuk merangsang otot perut dengan cara yang berbeda. Dengan menggabungkan latihan fisik yang tepat dengan pola makan seimbang, Anda dapat mencapai hasil yang diinginkan.
Kelima gerakan di atas adalah alat yang kuat untuk membantu Anda lebih cepat menurunkan berat badan. Penting untuk berkonsultasi dengan profesional kesehatan sebelum memulai program latihan baru, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya. (C)
Penulis: Adinda Septia Putri
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS