BKKBN Sultra Kenalkan Pencegahan Stunting pada Siswa SMP Kendari

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Sabtu, 26 Oktober 2024
0 dilihat
BKKBN Sultra Kenalkan Pencegahan Stunting pada Siswa SMP Kendari
Melalui program INI Genting, BKKBN Sultra dan GenRe Sultra berharap agar informasi tentang stunting dapat diterima lebih luas. Foto: Ist

" Stunting, masalah serius yang menghambat pertumbuhan anak, mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah. Mengingat dampaknya yang signifikan terhadap perkembangan anak dan kualitas generasi masa depan, upaya pencegahan stunting menjadi prioritas "

KENDARI, TELISIK.ID – Stunting, masalah serius yang menghambat pertumbuhan anak, mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah. Mengingat dampaknya yang signifikan terhadap perkembangan anak dan kualitas generasi masa depan, upaya pencegahan stunting menjadi prioritas.

Di Kendari, program pencegahan ini disambut antusias oleh murid-murid SMPN 9 melalui kegiatan bertajuk INI Genting (Implementasi Nyata GenRe Cegah Stunting) yang digagas oleh BKKBN Sulawesi Tenggara dan Duta Generasi Berencana (GenRe) Sultra. Acara ini berlangsung pada Kamis (25/10/2024) lalu.

Kegiatan ini melibatkan penyuluh KB dari Kecamatan Kadia, guru Bimbingan Konseling SMPN 9, serta puluhan siswa yang antusias berpartisipasi. Melalui sosialisasi ini diharapkan para siswa dapat memahami pentingnya pencegahan stunting sejak dini.

Baca Juga: CIMB Niaga Kejar Mimpi Goes to School di 35 Sekolah di Indonesia

Perwakilan PKB juga mengapresiasi SMPN 9 yang menjadi pelopor dalam menjalankan program INI Genting di sekolah.

Duta GenRe Kota Kendari, Muh. Syahdillah Rais Randa Jaya A dan Azika Noor Faizah, hadir untuk memberikan edukasi tentang stunting.

Mereka menjelaskan secara mendetail pengertian, penyebab, dampak, dan langkah-langkah pencegahan stunting. Edukasi disampaikan dengan bahasa yang sederhana agar mudah dipahami oleh siswa.

Baca Juga: Praktisi Hukum: Pemberi Gratifikasi Harus Didakwa Pasal yang Sama Kasus PT MUI

Tak hanya melalui materi, para siswa juga diajak bermain permainan edukatif yang berkaitan dengan tema stunting.

Salah satu siswa SMPN 9 mengungkapkan rasa senangnya setelah mengikuti program ini. "Saya jadi lebih paham tentang stunting dan bagaimana cara mencegahnya. Saya juga bisa mengajak teman-teman dan keluarga untuk bersama-sama mencegah stunting,” ujarnya.

Melalui program INI Genting, diharapkan kesadaran akan pentingnya pencegahan stunting dapat meningkat, sehingga generasi masa depan dapat tumbuh dengan sehat dan optimal. (C-Adv)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga