61 OTG di Bombana Diuji Swab
Reporter Bombana
Selasa, 05 Mei 2020 / 11:09 am
BOMBANA, TELISIK. ID - Sebanyak 61 warga Bombana berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG), hari ini mengikuti pengambilan sampel uji swab oleh petugas medis Provinsi Sulawesi Tenggara di lokasi karantina, Rumah Susun Lantawua, Bombana, Selasa (5/5/2020).
OTG ini adalah warga yang punya riwayat kontak erat dengan pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 beberapa waktu lalu.
Dari jumlah 61 OTG, 34 orang di antaranya adalah kluster KM Dorolonda, 3 orang kluster Magetan atau santri Temboro yang hasil rapid testnya reaktif dan 16 orang yang kontak erat dengan 4 orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 serta 7 orang ABK Armada 4 di Masaloka.
Baca juga: Terkendala Data, Baru Tujuh Desa di Muna Salurkan BLT
"Hari ini terdapat 61 orang yang dikarantina akan dilakukan uji swab, hasilnya kita menunggu lima hingga 7 hari ke depan," ucap Juru Bicara Satgas COVID-19 Bombana, Heryanto.
Usai dilakukan pengambilan sampel oleh tim medis, puluhan warga ini tetap akan ditempatkan di rusun sembari menunggu hasil swab.
Kata Heryanto, puluhan warga yang dikarantina tersebut meminta agar mereka tidak dipindahkan tempat karantina di Kendari.
"Mereka nyaman di sana, bahkan mereka minta supaya tidak dipindahkan di Kendari. Keadaan mereka pun masih sehat-sehat dan tidak ada yang menunjukkan gejala-gejala khusus," pungkasnya.
Reporter: Hir
Editor: Rani