Bupati Muna Pastikan Program PEN Bermanfaat Bagi Masyarakat

Sunaryo

Reporter Muna

Minggu, 01 Januari 2023  /  1:25 pm

Dana pinjaman dari PT SMI digunakan untuk membangun infrastruktur yang dibutuhkan masyarakat, salah satunya pabrik jagung. Foto: Sunaryo/Telisik

MUNA, TELISIK.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna tahun ini meminjam dana sebesar Rp 233 miliar pada PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) melalui program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Dana tersebut diperuntukan pembangunan infrastruktur yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Bupati Muna, LM Rusman Emba menerangkan, pelaksanaan proyek PEN diawasi oleh Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan Inspektorat. Tujuannya, agar proses perencanaan hingga pelaksanaan kegiatan tidak menyimpang yang dapat menimbulkan kerugian keuangan negara.

"Jadi kita pastikan memang, program PEN itu bisa bermanfaat bagi masyarakat," kata Rusman, Minggu (1/1/2023).

Baca Juga: Ini Daerah di Indonesia dengan Libur Terbanyak 

Mantan senator DPD-RI itu mengaku, progres pembangunan kegiatan ada antara 90-100 persen. Kegiatan yang belum terselesaikan hingga akhir tahun ini, salah satunya lapangan sepak bola di Motewe yang disebabkan kendala teknis.

"InsyaAllah bisa selesai dengan tambahan waktu," ujarnya.

Baca Juga: KMP New Rose Rute Tobaku-Siwa Port Stay di Pelabuhan Tobaku Kolaka Utara

Sementara itu, Kadispora Muna, Rahmat Raeba menerangkan, hingga 31 Desember 2022, progres fisik pembangunan stadion telah mencapai 90 persen. Nah, karena diyakini mampu diselesaikan, maka akan dilakukan satu kali perpanjangan waktu.

"Kontraktornya kita beri kesempatan 50 hari dengan denda 1/1.000 per hari dari progres fisik," tandasnya. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS