Buton Tengah Gaet Investor Jerman Budidaya Udang Vename

Mutarfin

Reporter Buton Tengah

Selasa, 10 Januari 2023  /  6:43 pm

Pj Bupati Buton Tengah, Muh Yusup, saat melakukan kunjungan kerja melihat potensi yang dimiliki Buton Tengah. Foto: Ist.

BUTON TENGAH, TELISIK ID - Pengembangan udang vename mulai dibudidayakan dengan jumlah banyak di wilayah Desa Kanapa-Napa Kecamatan Mawasangka, Kabupaten Buton Tengah.

Penjabat (Pj) Bupati Buton Tengah, Muh Yusup menyatakan, pihaknya berhasil membangun kerja sama dengan investor dari Jerman dalam mengembangkan budidaya udang vaname dengan nilai investasi Rp 1 triliun. 

"Belum lama ini, saya bersama Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi, beserta Bupati Buton Utara dan Pj Bupati Buton melakukan kunjungan di Jerman untuk melakukan kerja sama dengan tujuan membangun daerah dengan mendatangkan investor," ungkapnya, Selasa (10/1/2023).

Baca Juga: Kontrak Pembangunan Perpustakaan Modern di Muna Diperpanjang

Ia menambahkan, dari hasil 3 poin kerja sama dalam mengembangkan potensi daerah yakni pengembangan udang, lobster, pariwisata dan jambu mente.

Menurut investor kata Yusup, untuk penggunaan lahan sendiri dari 1000 hektare lahan yang disediakan hanya 800 hektare, sedangkan yang digunakan hanya 200 hektare sebagai kawasan penyanggah untuk perbaikan lingkungan.

Baca Juga: Direktur Polri Watch Bicara Soal Kombes Teddy Belum Dilantik jadi Dirreskrimsus Polda Sumatera Utara

"Investor sudah masuk, tadi saya sudah suruh Dinas PTSP untuk membuka lahan pengembangan udang yang ada di Desa Kanapa-Napa kurang lebih 1000 hektare," tandasnya.

Selain itu, Kepala Desa Kanapa-Napa, Marzuki menyatakan, mendukung penuh kebijakan pemerintah daerah dalam mengembangkan potensi daerah yang ada, hal ini dapat sekaligus mempercepat pengembangan lapangan kerja.

"Ini merupakan kabar baik dengan adanya investor mengembangkan udang vename dalam jumlah besar, artinya penyerapan lapangan pekerjaan sangat dibutuhkan," ucapnya. (B)

Penulis: Mutarfin

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS