Capaian Pajak Tambang C Minim, Bapenda Sorot Ratusan Proyek
Reporter Kolaka Utara
Kamis, 09 Desember 2021 / 1:25 pm
KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Target pajak yang dibebankan Pemerintah Daerah (Pemda) Kolaka Utara (Kolut) ke Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) tahun 2021 sekitar Rp 7 miliar lebih.
Namun hingga November tahun ini baru terealisasi sekitar Rp 6 miliar. Sehingga masih tersisa Rp 1 miliar.
Kepala Bapenda Kolut, M. Ahda Alwi, S.Sos mengungkapkan, untuk retribusi semua target sudah over, sementara dua bidang yakni Pajak Bumi Bangunan (PBB) dan tambang galian C belum over target.
"Insya Allah kami optimis di sisa waktu satu bulan tahun 2021 target tersebut bisa terealisasi," katanya, Kamis (9/12/2021).
Menurut Kepala Bidang (Kabid) Pajak Daerah Lainnya, Jiding, SE, hingga saat ini potensi pajak yang belum dipungut sejumlah 191 data proyek berdasarkan hasil pendataan dari semua OPD yang sudah melaksanakan pekerjaan yang berhubungan dengan tambang galian C.
Baca Juga: Di Pelabuhan Amolengo Banyak Preman Berkedok Calo, Kepala UPTD Sempat Diancam
"Dari 191 data proyek pekerjaan tersebut, yang terealisasi dan sudah melakukan pencairan baru di angka 51," terangnya.
Kata dia, persentase capaian masih kecil dikarenakan rata-rata proyek yang telah melakukan pencairan baru Penunjukan Langsung (PL) dengan pagu anggaran di bawah Rp 200 juta sementara pagu-pagu yang besar belum.
"Salah satunya proyek pekerjaan bandara dengan kisaran pajak berdasarkan hasil hitungan volume tambang C yang digunakan Rp 300 juta," tukasnya.
Berdasarkan semua elemen-elemen pendukung tersebut, lanjutnya, pihaknya optimis target Rp 7 miliar bisa terealisasi di sisa-sisa akhir tahun ini.
Sementara itu, Bupati Kolut, Drs. H. Nur Rahman Umar, MH saat ditemui usai Rapat Evaluasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2021 bersama OPD mengatakan, dari Rp 10.788.890.575 target PAD Kolut, yang terealisasi baru sekitar Rp 8.881.212.554 atau sekitar 87 persen.
"Kita berharap di sisa bulan ini kita bisa mencapai target di atas 90 persen," jelasnya.
Baca Juga: Anggaran Ditambah, Bupati Muna Bakal Tunjuk Plt Kadis Damkar
Bupati menuturkan, belum tercapainya target PAD tersebut disebabkan beberapa faktor. Salah satunya, belum lengkapnya data base di sektor PBB dan adanya pandemi COVID-19.
Untuk mencapai target tersebut, Pasangan H. Abbas, SE ini meminta semua OPD bergerak ke lapangan.
"Manfaatkan semua staf di kantor-kantor yang tidak memiliki pekerjaan untuk membantu melakukan peninjauan di lapangan," tegasnya. (A)
Reporter: Muh. Risal H
Editor: Haerani Hambali