Debat Publik Perdana Pilkada Bombana 2024: Isu Penting dan Harapan Warga
Reporter
Sabtu, 02 November 2024 / 9:53 pm
BOMBANA, TELISIK.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bombana menggelar debat publik perdana bagi pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati di Gedung Aula Tanduale, Kantor Bupati, pada Kamis malam lalu (31/10/2024).
Debat ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk anggota DPRD, Bawaslu, panelis ahli, perwakilan partai politik, Forkopimda Bombana, serta pendukung dan simpatisan masing-masing paslon.
Para kandidat tampil menarik dengan pakaian yang mencerminkan identitas budaya dan tema masing-masing. Paslon nomor urut 1, Burhanuddin - Ahmad Yani, mengenakan pakaian adat khas suku Bajo, sementara pasangan nomor urut 2, Andi Nirwana Sebbu - Heriyanto, mengenakan busana serasi berwarna putih - pink. Kemudian paslon nomor urut 3, Hasrat Haji Nabi - Rifai Gunawas, tampil dengan batik hitam - merah.
Baca Juga: Pasangan La Ode Naane - Akalim Janji Tambah Penerima PKH Buton
Debat ini disiarkan secara langsung oleh i-News dan disaksikan oleh masyarakat Bombana sebagai salah satu cara untuk membandingkan visi dan misi para calon sebelum pemungutan suara pada 27 November 2024.
Ketua KPU Kabupaten Bombana, Hasdin Nompo, mengatakan debat sebagai kesempatan bagi paslon untuk memaparkan ide-ide terkait pembangunan daerah, peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan perbaikan layanan publik.
Isu-isu strategis yang menjadi fokus dalam debat termasuk pemerataan pembangunan, peningkatan infrastruktur, dan pengembangan sektor ekonomi daerah.
Baca Juga: Purnama Ramadhan Klaim Anak Prabowo, Yakin Dapat Mudahkan Anggaran Pusat untuk Muna
“Ini merupakan kesempatan bagi ketiga calon untuk menyampaikan visi, misi, dan program yang relevan untuk Bombana yang lebih maju,” ujar Hasdin.
Keamanan acara dijaga ketat oleh petugas dari personel Polri dan TNI. Hanya tamu undangan dan pihak terkait yang diizinkan masuk, dengan proses pengecekan identitas dan undangan untuk memastikan situasi tetap kondusif.
Pengamanan ekstra juga ditempatkan di sekitar panggung dan area para kandidat untuk mencegah potensi gangguan. (C-Adv)
Penulis: Melsandy Wauda
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS