Diterpa Ombak, Kapal Pajala asal Muna Barat Berhenti di Pulau Tak Berpenghuni

Hir Abrianto

Reporter Bombana

Senin, 05 April 2021  /  3:43 pm

Ilustrasi ombak di laut. Foto: Ist.

BOMBANA, TELISIK.ID - Sebuah kapal jolor asal Pajala Muna Barat, dikabarkan berhenti di pulau tak berpenghuni akibat dihadang ombak tinggi.

Berdasarkan informasi yang diterima Telisik.id dari salah satu penumpang kapal, Fatma, kapal diayun ombak yang mencapai ketinggian sekitar 2 meter.

Dimana kata Fatma, saat ini ia bersama 8 orang lainnya sedang di Pulau Gala.

"Kami berada di Pulau Gala, berhenti karena kencang sekali ombak kasian," katanya kepada Telisik.id melalui sambungan telepon, Senin (5/4/2021).

Baca juga: Pohon Tumbang Menimpa Empat Motor Nasabah Bank BRI di Konawe

Fatma menyebutkan, kapal yang mereka tumpangi tersebut memuat delapan orang penumpang dan satu ABK.

"Pulau tidak ada orang. Tapi ada pondok-pondok milik nelayan," jelasnya.

Dari keterangannya, kapal tersebut bertolak dari Muna Barat menuju Bombana. Olehnya itu, pihaknya berharap mereka mendapatkan pertolongan karena ombak tidak bisa dilewati.

"Kami butuh pertolongan, dan bisa menghubungi langsung nomor handphone saya 085299415626," harapnya. (B)

Reporter: Hir Abrianto

Editor: Fitrah Nugraha

TOPICS