Ini Harta Kekayaan Pj Wali Kota Baubau, Punya Aset Wow di Bogor

Ibnu Sina Ali Hakim

Reporter

Minggu, 31 Maret 2024  /  5:50 pm

Muh Rasman Manafi menjadi Pj Wali Kota Baubau menggantikan La Ode Ahmad Monianse yang telah habis masa jabatannya pada September 2023 lalu. Foto: Kolase

KENDARI, TELISIK.ID - Muh Rasman Manafi menjadi Pj Wali Kota Baubau menggantikan La Ode Ahmad Monianse yang telah habis masa jabatannya pada September 2023 lalu.

Sebelum menjadi Pj Wali Kota Baubau, Rasman Manafi merupakan pejabat di Kementerian Koordinasi Bidang Maritim dan Investasi. Dirinya dipercayakan menduduki jabatan sebagai Asisten Deputi Pengelolaan Ruang Laut dan Pesisir, Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim.

Lalu, berapa total kekayaan putra berdarah Buton ini? Berikut Telisik.id merangkumnya.

Baca Juga: Evaluasi Kinerja Tim, Telisik.id Gelar Buka Puasa Bersama Perkuat Rasa Kekeluargaan

Berdasarkan data LHKPN yang dilihat, Minggu (31/3/2024), Rasman Manafi memiliki harta kekayaan sebesar Rp 8.532.535.691 yang dilaporkan pada 31 Desember 2022.

Diketahui, aset Rasman Manafi terbesar berasal dari tanah bangunan yang memiliki nilai mencapai Rp 7.850.000.000 berada di Bogor seluas 1942 m2/110 m persegi, hasil hibah dengan akta.  Berikut rincian kekayaannya.

1. Tanah dan bangunan Rp 7.850.000.000

2. Alat transportasi dan mesin senilai Rp240.500.000, terdiri dari:

- Mobil, Toyota Sienta tahun 2016, hasil sendiri Rp 150.000.000

- Motor, Yamaha V80 tahun 1979, hasil sendiri Rp 500.000

- Mobil, Honda Civic FD1 1.8 tahun 2011, hasil sendiri Rp 90.000.000

Baca Juga: Jadwal KM Tilongkabila April 2024, Singgah di Raha dan Baubau

3. Harta bergerak lainnya senilai Rp 300.000.000

4. Kas dan setara kas dengan nilai Rp 142.035.691

Jika dilihat dari laporan LKHPN di tahun 2021 dan 2020 kekayaan Rasman Manafi tidak pernah bergeser dari angka Rp 8 Miliar. Pada tahun 2020 hartanya senilai Rp 8.533.886.744 dan tahun 2021 hartanya Rp 8.304.994.887. (C)

Penulis: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS