Nomor Urut Paslon Bupati Bombana: Burhanuddin - Ahmad 1, ANS - Heriyanto 2, Hasrat - Rifai 3

Melsandy Wauda

Reporter

Selasa, 24 September 2024  /  7:34 am

Penetapan nomor urut pasangan calon Bupati - Wakil Bupati Bombana, Senin (24/9/2024). Foto: Melsandy Wauda/Telisik.

BOMBANA, TELISIK.ID – Tiga pasangan calon (paslon) Bupati – Wakil Bupati Bombana masing-masing telah resmi memiliki momor urut paslon setelah melalui pengundian dalam Rapat Pleno Terbuka KPU Bombana di halaman depan kantor KPU, Senin (23/9/2024).

Sebelum pencabutan nomor urut paslon, dilakukan pembacaan tata tertib pencabutan nomor urut oleh salah satu komisioner KPU, Desi Arisandi. Setelah itu, calon wakil bupati Heriyanto, Ahmad Yani, dan Rifai Gunawas mengambil nomor urut, diikuti oleh calon bupati Andi Nirwana Sebu, Burhanuddin, dan Hasrat Haji Nabi.

Hasilnya, pasangan Burhanuddin - Ahmad Yani mendapatkan nomor urut 1, disusul ANS - Heriyanto memperoleh nomor urut 2, dan Hasrat Haji Nabi - Rifai Gunawas dengan nomor urut 3.

Rapat Pleno Terbuka pengundian dan penetapan nomor urut paslon ini juga dihadiri pendukung masing-masing paslon, anggota dewan, dan masyarakat setempat. Hadir pula Pj Bupati Bombana, Edy Suharmanto, dan unsur Forkopimda.

Baca Juga: Berikut Nomor Urut Paslon Wali Kota - Wakil Wali Kota Kendari Hasil Undian di KPU

Baca Juga: Berikut Nomor Urut Paslon Gubernur - Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara Usai Ditetapkan oleh KPU

Ketua KPU Bombana, Hasdin Nompo, membacakan berita acara yang menjadi landasan untuk tahapan Pilkada 2024. “Ini merupakan landasan untuk tahapan pilkada hingga proses pilkada berakhir,” tutur Hasdin.

Acara diakhiri dengan pernyataan penutup dari masing-masing pasangan calon. (C)

Penulis: Melsandy Wauda

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS