Pengamanan Bentrok di Pertigaan UHO, Penjual Takjil Ketiban Untung

Ibnu Sina Ali Hakim

Reporter

Senin, 03 Mei 2021  /  9:31 pm

Penjual takjil yang ketiban untung aksi pengamanan bentrok di pertigaan UHO. Foto: Ibnu/Telisik

KENDARI, TELISIK.ID - Pengaman bentrok yang terjadi di pertigaan UHO, ternyata punya berkah tersendiri bagi para penjual takjil.

Tak butuh waktu lama, beberapa tempat takjil ludes terjual yang didominasi pembeli dari aparat gabungan.

Baca Juga: Akibat Bentrok, Warga Lorong Lumba-Lumba Tak Bisa Keluar Belanja Buka Puasa

"Alhamdulillah, rejekinya pembeli banyak hari ini, hanya 10 menit sudah habis daganganku," ungkap Marni, salah satu penjual takjil di sekitar petigaan UHO, Senin (3/5/2021).

Marni menyebut, pada hari biasa tanpa adanya pengamanan seperti ini dagangannya kadang tak habis terjual.

"Ada juga berkahnya," singkatnya.

Marni juga berharap agar bisa cepat dilerai dan kondisinya bisa normal kembali.

Baca Juga: Sejumlah Senjata Tajam Disita dari Lorong Lumba-Lumba

"Kita juga supaya bisa menjual dengan aman," katanya.

Dari pantauan Telisik.id di lokasi, terlihat ratusan aparat gabungan masih berjaga di lokasi dan memeriksa pengendara yang keluar dari lorong lumba-lumba. (B)

Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Fitrah Nugraha

TOPICS