Pengendara Setiap Hari Terjaring Razia Uji Coba Satu Jalur Kawasan MTQ Kendari
Reporter
Jumat, 22 November 2024 / 9:52 pm
KENDARI, TELISIK.ID — Puluhan pengendara roda dua dan roda empat di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, setiap hari terjaring razia oleh petugas Dinas Perhubungan (Dishub) di perempatan lampu merah Jalan Jenderal Ahmad Yani-Jalan Abunawas.
Razia ini dilakukan sebagai bagian dari uji coba penerapan satu jalur di kawasan MTQ yang mulai diberlakukan sejak awal Oktober 2024, bekerja sama dengan Pemkot Kendari dan Dishub.
Pantauan telisik.id pada Jumat (22/11/2024), sejumlah pengendara yang melanggar aturan terpaksa dihentikan dan diimbau oleh petugas Dishub yang berjaga di perempatan lampu merah MTQ.
Baca Juga: Survei Pilkada Buton Utara: Abu Hasan-Fahrul Terpopuler, Muh Rukman-Harwis Tertinggi Elektabilitas
Banyak pengendara yang masih tidak mematuhi rambu dan plank yang dipasang di Jalan Abunawas menuju Polsek Mandonga, meskipun telah diberlakukan sistem satu jalur.
Beberapa pengendara terlihat memaksa melintas meski ada petugas yang berjaga. Hal ini menjadi perhatian serius mengingat jalur tersebut menjadi titik rawan kemacetan, terutama pada jam-jam tertentu.
Selain itu, lokasi ini juga berdekatan dengan sekolah dasar (SD) dan taman kanak-kanak (TK), yang membuatnya semakin rawan bagi keselamatan pengendara dan pejalan kaki.
Petugas Dishub yang bertugas, Lucky, menjelaskan bahwa razia dimulai setiap hari pada pukul 07.00 WITA hingga 22.00 WITA, dengan jadwal bergantian sesuai shift yang telah ditentukan.
“Setiap hari masih banyak pengendara yang tidak patuh dengan sistem uji coba ini. Padahal tujuan dari uji coba ini adalah untuk mengurangi kemacetan yang sering terjadi,” ujar Lucky.
Baca Juga: Pemkot Kendari Target Wujudkan Kota Sehat 2025 yang Aman
Beberapa pengendara, kata Lucky, bahkan sering menantang dan tidak terima saat ditegur oleh petugas. Ia menegaskan bahwa ke depannya, jika pelanggaran ini terus berlanjut, pihaknya akan berkoordinasi dengan Polres Kendari untuk melakukan tindakan tegas, termasuk penilangan.
“Jika pelanggaran masih banyak, kita akan melakukan penindakan langsung, seperti tilang. Ini demi mendidik masyarakat agar lebih patuh terhadap aturan lalu lintas, serta untuk menciptakan Kota Kendari yang lebih tertib dan maju,” tegasnya.
Sistem uji coba satu jalur ini bertujuan untuk meminimalisir kemacetan di kawasan MTQ, yang saat ini sedang dalam tahap pengerjaan dan diperkirakan segera rampung. (C)
Penulis: Umar T
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS