Pertama di Sultra, Mal Pelayanan Publik Dibuka di Bombana
Reporter Bombana
Rabu, 11 November 2020 / 1:03 pm
BOMBANA, TELISIK.ID - Tak berhenti berinovasi, Bupati Bombana, H. Tafdil terus berupaya menciptakan hal baru, mendahului pimpinan kepala daerah lainnya di Provinsi Sulawesi Tenggara.
Kali ini, Bupati Bombana menciptakan rekor baru yakni membuka Mal Pelayanan Publik (MPP).
Pada Mal Pelayanan Publik ini terdapat 14 layanan masyarakat terpusat dalam satu ruangan, yakni Bank Sultra, Disdukcapil, Dinas Pertanian, Direktorat Jendral Pajak, Dinas Penanaman Modal dan PTSP, BKD, Pelayanan Koperasi UMKM, Samsat, Polres Bombana (SKCK), BPJS Kesehatan, Dinas Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, Disnaker dan Kantor Pos.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Bombana, Pajawa Tarika selaku penyelenggara soft opening yang digelar secara terbuka, Rabu (11/11/2020) mengatakan, Mal Pelayanan Publik ini bertujuan untuk mempermudah dan meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat.
"Layanan Mal Pelayanan Publik (MPP) tujuannya hanya satu yakni mempermudah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," ujar Pajawa Tarika.
Di tempat yang sama, Bupati Bombana Tafdil menuturkan, MPP dengan moto pelayanan cepat, mudah, terjangkau, aman dan nyaman ini merupakan satu-satunya yang berhasil terbentuk di Sulawesi Tenggara.
Baca juga: Pandemi di Konawe Tak Pengaruhi Kemandirian Daerah
"Mal layanan ini satu-satunya di Sulawesi Tenggara," tuturnya.
Dalam pantauan Telisik.id, gedung mal layanan ini merupakan gedung serba guna yang selama ini digunakan untuk pentas seni dan olahraga, yang disulap menjadi ruang layanan publik.
Menurut bupati dua periode ini, dengan pengalihfungsian tempat olah raga ini menjadi pusat layanan, menjadikan gedung ini layak disebut gedung serba guna.
"Sebelumnya pusat layanan publik akan dibangun di Ruang Taman Hijau (RTH). Namun setelah dipertimbangkan maka gedung ini lebih layak menjadi pusat layanan masyarakat. Di sini, urusan kelahiran hingga kematian bisa diurus dalam waktu bersamaan," pungkasnya.
"Semoga Bulan Januari 2021 nanti, pelayanan di sini berjalan optimal," tutupnya. (B)
Reporter: Hir Abrianto
Editor: Haerani Hambali