Ribuan Warga Bombana Ramaikan Lomba Lulo Bareng Balon Bupati Burhanuddin

Melsandy Wauda

Reporter

Minggu, 15 September 2024  /  9:44 pm

Kebersamaan balon Bupati Bombana, Burhanuddin dan masyarakat Mataoleo dalam acara lomba lulo di Pantai Widodo, Minggu (15/9/2024). Foto: Ist

TELISIK.ID, BOMBANA – Ribuan warga meramaikan lomba Lulo dan joget yang diadakan oleh simpatisan dan pendukung bakal pasangan calon (bapaslon) Bupati – Wakil Bupati Bombana, Burhanuddin - Ahmad Yani, di Pantai Widodo, Lora, pada Minggu (15/9/2024).

Acara ini berlangsung dengan penuh keceriaan, disertai tawa dan kebersamaan yang mempererat hubungan antara calon pemimpin dan masyarakat setempat.

Burhanuddin mengungkapkan harapannya agar pesta demokrasi Pilkada 2024 dapat berjalan dengan penuh kebahagiaan dan damai, tanpa adanya intimidasi atau paksaan. “Pilihlah pemimpin yang sesuai dengan hati nurani masing-masing,” seru Burhanuddin, melalui rilis yang diterima telisik.id.

Baca Juga: Bapaslon Abu Hasan-Fahrul akan Lakukan Perbaikan Ekonomi Masyarakat Buton Utara Melalui TPP dan Perusda

Burhanuddin juga menekankan pentingnya kebebasan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menentukan pilihan politik mereka. “Jangan ada saudara-saudara ASN yang merasa terintimidasi. Kita harus menjalani demokrasi ini dengan adil dan damai,” tambahnya.

Selama acara, alunan musik tradisional menggema di Pantai Widodo, sementara warga dengan antusias mengikuti setiap gerakan dalam perlombaan yang menggabungkan unsur tradisi dan kebersamaan.

Baca Juga: Plt Bupati Muna Ajukan Cuti Kampanye, Pemkab Bakal Dipimpin Pjs Bupati

Selain berkompetisi, momen ini dimanfaatkan sebagai kesempatan untuk berkumpul dan memperkuat silaturahmi antarwarga.

Pantai Widodo menjadi saksi semangat kebersamaan yang diusung oleh bakal calon bupati Burhanuddin. Burhanuddin berkomitmen untuk terus memperjuangkan aspirasi rakyat Bombana jika terpilih nantinya.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba, menandai keberhasilan acara dalam menggalang dukungan dan membangun kebersamaan di komunitas. (C)

Penulis: Melsandy Wauda

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS