Tujuh Tokoh Kolaka Utara Ambil Formulir Pendaftaran Balon Kepala Daerah di NasDem

Muh. Risal H

Reporter Kolaka Utara

Sabtu, 20 April 2024  /  7:38 pm

Bakal calon kepala daerah yang ambil formulir di partai NasDem Kolaka Utara. Foto: Ist.

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Dewan Pimpinan Daerah (DPRD) Partai NasDem Kolaka Utara telah membuka penjaringan bakal calon kepala daerah (Bacakada) tahun 2024.

Pendaftaran bakal calon kepala daerah untuk bupati dan wali bupati Kolaka Utara pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 dibuka sejak 17-27 April 2024.

Posko penjaringan bakal calon kepala daerah untuk DPD Partai NasDem Kolaka Utara berada di Jalan H. A. Nasution Kota Lasusua atau Jalur dua menuju Kantor DPRD Kolaka Utara dan Pasar Lacaria.

Baca Juga: Balon Bupati Muna Rajiun Tumada Klaim Bagian dari PDIP, Lalu Incar Gerindra dan Hanura

Ketua DPD Partai NasDem Kolaka Utara, Zakaria Bakrie mengungkapkan, pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Kolaka Utara dibuka selama 10 hari tanpa mahar partai atau gratis.

"Daftarnya gratis ya, tidak ada mahar atau biaya pendaftaran. Itu komitmen partai NasDem," ujarnya, Sabtu (20/4/2024).

Menurut Zakaria, penjaringan balon kepala daerah terbuka untuk semua kalangan. Baik dari kader parpol lain maupun non partai, tidak hanya kader atau simpatisan Partai NasDem.

"Jadi siapa saja bisa daftar balon bupati atau wakil bupati, tidak mesti kader atau simpatisan. Partai NasDem itu partai terbuka," katanya.

Kendati demikian, setiap figur yang  mendaftar nantinya akan disurvei untuk mengukur tingkat elektabilitas dan popularitas sebelum mendapat rekomendasi dari Partai NasDem.

Baca Juga: NasDem Muna Sebut Elektabilitas Bachrun Labuta Tinggi

Sementara itu, Ketua tim penjaringan bakal calon kepala daerah DPD Partai NasDem, Muhlis Usman menyampaikan, hingga hari ketiga penjaringan pihaknya telah memberikan formulir pendaftaran untuk lima balon bupati dan dua balon wakil bupati.

Lima balon bupati yang telah mengambil formulir yakni H. Nur Rahman Umar, H. Anton, H. Abbas, Hj. Ulfa Haeruddin, dan H. Sumarlin Majja. Sementara balon wakil bupati yaitu Achsan Ahmad Somba dan Mustamrin Saleh.

"Kami masih tetap menunggu bakal calon lainnya mendaftarkan diri di Partai NasDem," tukasnya. (B)

Penulis: Muh. Risal H

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS