Wisuda XVI USN Kolaka Lahirkan Lulusan Berkualitas dan Dorong Percepatan Masa Studi
Reporter
Sabtu, 07 Desember 2024 / 8:35 pm
KOLAKA, TELISIK.ID – Sebanyak 678 mahasiswa Universitas Sembilan Belas November (USN) Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara, dari enam fakultas resmi diwisuda dalam prosesi Wisuda XVI yang berlangsung di ballroom Hotel Sutan Raja, Sabtu (7/12/2024).
Wisuda ini menjadi momen penting bagi para lulusan yang telah menuntaskan pendidikan mereka di USN Kabupaten Kolaka.
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) meluluskan 131 mahasiswa, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Ekonomi (FISIE) sebanyak 188 mahasiswa, serta Fakultas Sains dan Teknologi (FST) meluluskan 158 mahasiswa.
Selain itu, Fakultas Pertanian, Peternakan, dan Perikanan (FPPP) meluluskan 17 mahasiswa, Fakultas Teknologi Informasi (FTI) sebanyak 123 mahasiswa, dan Fakultas Hukum (FH) meluluskan 61 mahasiswa.
Rektor USN Kolaka, Nur Ihsan, mengungkapkan bahwa indeks prestasi kumulatif (IPK) rata-rata para wisudawan mengalami peningkatan. IPK rata-rata sebelumnya tercatat 3,7 dan kini naik menjadi 3,8.
Baca Juga: Mahasiswa Asal Kendari Daffa Adiibah Sinapoy Lulus Tercepat di UGM dengan IPK 3,92
“Peningkatan ini menunjukkan bahwa kualitas akademik di USN Kolaka semakin baik. Selain itu, masa studi rata-rata mahasiswa juga mengalami percepatan, dari 4 tahun 9 bulan menjadi 4 tahun 4 bulan,”ungkap Ihsan.
Pihak universitas berkomitmen untuk terus menurunkan masa studi rata-rata hingga mencapai 4 tahun.
“Kami terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mempercepat masa studi mahasiswa. Dengan adanya peningkatan IPK dan percepatan masa studi, kami berharap para lulusan dapat lebih siap bersaing di dunia kerja,” harap Ihsan.
Pada acara wisuda kali ini, wisudawan terbaik diraih oleh Feby Jumrana Arafah dari Program Studi Pendidikan Matematika (FKIP), dengan IPK tertinggi 3,97.
“Prestasi ini menjadi bukti dedikasi dan kerja keras para mahasiswa dalam menyelesaikan pendidikan mereka di USN Kolaka,” kata Ihsan.
Ihsan juga menyampaikan beberapa prestasi yang telah diraih oleh USN Kolaka, antara lain partisipasi mahasiswa dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional di Medan, Sumatera Utara, serta program pertukaran pelajar ke Jepang dan Thailand.
Baca Juga: FKIP UHO Tingkatkan Mutu Pendidikan dengan Pemanfaatan Teknologi
“Sejak 2023, kami juga mewajibkan mahasiswa semester akhir untuk mengikuti uji kompetensi bahasa Inggris sebagai salah satu syarat untuk mengikuti sidang skripsi,” bebernya.
Tidak hanya mahasiswa, USN Kolaka juga memperoleh sejumlah penghargaan bergengsi. Di antaranya adalah Anugerah Academic Leader atas keberhasilan implementasi proyek perubahan PKKPT 2024, serta penghargaan sebagai Perguruan Tinggi Negeri Satker Terbaik dalam Anugerah DIKTI Sainstek 2024.
Wisuda kali ini dibagi menjadi dua sesi, yakni sesi pagi dan sesi siang, dengan masing-masing sesi berlangsung khidmat dan meriah. (C)
Penulis: Egit Riski
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS