Kota Kendari Juara Umum Cabor Shorinji Kempo Popda II Sultra

Eni Eka Wisda, telisik indonesia
Jumat, 26 Maret 2021
0 dilihat
Kota Kendari Juara Umum Cabor Shorinji Kempo Popda II Sultra
Cabor Shorinji Kempo pada Popda II Sultra. Foto: Eni/Telisik

" Popda II Sultra ini hanya 7 daerah yang berpartisipasi yakni Kabupaten Buton Selatan, Buton Utara, Muna, Muna Barat, Konawe Utara, Konawe Selatan, dan Kota Kendari. Dengan total atlet 33 orang, terdiri 21 putra dan 12 putri pada lima kelas. "

KENDARI, TELISIK.ID - Kontingen Kota Kendari berhasil menjadi juara umum, setelah meraih dua emas dan satu perunggu dari lima kelas cabang olahraga (Cabor) Shorinji Kempo di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) II Sultra.

Popda II Sultra, khususnya Cabor Shorinji yang dilakukan di Aula SMA Oikumene Kendari ini berlangsung 25-26 Maret 2021.

Sekum Perkemi Sultra, Suleman Nur Alam mengatakan, Kota Kendari keluar menjadi juara umum, kemudian disusul juara umum dua yakni kontingen Konawe Selatan dengan raihan satu emas, dua perak dan satu perunggu.

Sedangkan kata dia, Buton Utara menjadi juara umum ketiga setelah meraih satu emas dan empat perunggu.

"Popda II Sultra ini hanya 7 daerah yang berpartisipasi yakni Kabupaten Buton Selatan, Buton Utara, Muna, Muna Barat, Konawe Utara, Konawe Selatan, dan Kota Kendari. Dengan total atlet 33 orang, terdiri 21 putra dan 12 putri pada lima kelas," katanya.

Nur Alam mengungkapkan, randori putri kelas 45-50 kg emas diraih Hana Khaira asal Kota Kendari, perak diraih Siti NUR Khasanah asal Konawe Selatan, perunggu bersama diraih tiga Nasir Kiki dari Muna, dan Wa ode NUR Afni asal Buton Utara.

Kemudian randori kelas 50-55 kg, medali emas diraih oleh Nina Yayu Tri Agustina asal Konawe Selatan, perak diraih Tita Ariyanti asal Muna, sedangkan perunggu diraih Dini Aminarti asal kota Kendari dan Elisa Wulandari asal Buton Utara.

Baca Juga: BLK Target Tambah Paket Pelatihan di Konawe Selatan Tahun Depan

Sementara randori kelas 45-50 kg putra, dimana medali emas diraih oleh Awal Wirawan asal Buton Selata, perak diraih Fatir Safarat asal Konawe Selatan, dan perunggu diraih Dendri asal Muna Barat dan Supriyanto asal Buton Utara.

Randori kelas 50-55 kg putra, medali emas diraih oleh Rizal asal Buton Utara, perak diraih oleh Bibi asal Konawe Utara, dan perunggu diraih oleh Muh Randi Kurniawan asal Konawe Selatan dan Muh Virno asal Muna barat.

Randori kelas 55-60 kg, medali emas diraih Laode Dirman asal Kota Kendari, medali perak diraih oleh Komang Adi Widana asal Konawe Selatan, sedangkan medali perunggu bersama diraih Ananda Safir asal Buton Utara dan Amrullah asal Muna Barat. (B)

Reporter: Eni Eka Wisda

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga