Paslon ASR-Hugua Blusukan ke Pasar, Pedagang Minta Rakyat Kecil Diperhatikan

Erni Yanti, telisik indonesia
Rabu, 02 Oktober 2024
0 dilihat
Paslon ASR-Hugua Blusukan ke Pasar, Pedagang Minta Rakyat Kecil Diperhatikan
Calon Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara, Hugua, saat menyapa dan menerima aspirasi pedagang di Kota Baubau. Foto: Ist.

" Pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara, Andi Sumangerukka atau ASR-Hugua, blusukan di Pasar Karya Nugraha dan Pasar Wameo Kota Baubau "

BAUBAU, TELISIK.ID - Pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Sumangerukka atau ASR - Hugua, blusukan di Pasar Karya Nugraha dan Pasar Wameo Kota Baubau.

Paslon nomor urut 2 itu turun di dua pasar tradisional, sontak mendapat sambutan dari warga. Sejumlah pedagang maupun pembeli yang mayoritas emak-emak, sejenak meninggalkan aktivitas dan memanfaatkan momen itu untuk foto bersama.

Banyak harapan yang diinginkan warga di pasar tradisional itu turut disampaikan kepada Paslon ASR-Hugua. Dengan harapan ketika ASR-Hugua terpilih jadi Gubernur Sultra lima tahun ke depan, bisa mengintervensi kondisi perekonomian sesuai kewenangannya.

"Kami pedagang sangat berharap ketika ASR-Hugua jadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra, bisa memikirkan perekonomian khususnya di Kota Baubau. Sehari kadangkala jualan kami tidak laku," harap Yanti, salah seorang penjual pakaian di Pasar Wameo.

Baca Juga: ASR-Hugua Janjikan Satu Triliun Rupiah untuk Masyarakat Kepulauan

Wawan, pedagang yang memanfaatkan pinggir jalan raya untuk menjajakan jualannya seperti ikan segar, meminta ASR-Hugua memikirkan pekerjaan yang dilakoninya. Pasalnya, bersama teman sesama profesinya, seringkali harus kejar-kejaran dengan pemerintah (Sat Pol PP) yang melakukan penertiban.

"Kasihan kami penjual di pinggir jalan ini Pak. Kami selalu diburu Pol PP yang razia penertiban. Seandainya Pak ASR-Hugua jadi Gubernur Sultra, tolong pikirkan kami. Karena hanya ini yang bisa menafkahi keluarga kami di rumah," ujar Wawan, memohon.

Baca Juga: Grup Band Radja Sukses Meriahkan Konser Berkah ASR-Hugua di Baubau

Menanggapi keluhan pedagang yang memanfaatkan pinggir jalan raya itu, Hugua menyarankan agar membangun komunikasi dengan pemerintah setempat. Sehingga ada solusi terbaik. Namun Hugua mengatakan, andai ASR-Hugua mendapat amanah rakyat Sultra, sesuai kewenangannya, akan memprioritaskan urusan rakyat.

"Pak Wawan, coba komunikasi dengan Pemerintah Kota Baubau. Saya yakin, pasti ada jalan terbaik karena ini wilayah pemerintah kota. Tapi kami (ASR- Hugua) jika kelak memimpin Sultra ke depan, urusan rakyat menjadi hal utama," kata Hugua.

Paslon ASR-Hugua hadir di Kota Baubau Selasa (1/10/2024), dalam rangka melakukan kampanye terbatas di wilayah Sultra Zona D yakni Kota Baubau, Buton Selatan, Buton dan Wakatobi. (C-Adv)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga