Pemerintah Gelontorkan Rp 23 Triliun Bangun IKN di 2023
Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Rabu, 17 Agustus 2022
0 dilihat
Titik nol IKN Indonesia. Rencananya pembangunan IKN akan dimulai akhir Agustus ini. Foto: Repro Kompas.com
" Anggaran untuk pembangunan tahap awal ibu kota baru Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, mencapai Rp 23 triliun pada tahun 2023 "
JAKARTA, TELISIK.ID - Anggaran untuk pembangunan tahap awal ibu kota baru Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, mencapai Rp 23 triliun pada tahun 2023.
Hal tersebut disampaikan Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa. Menurutnya, dana tersebut berasal dari APBN yang masuk ke dalam anggaran belanja kementerian/lembaga.
Adapan kementerian/lembaga yang ia maksud di antaranya Kementerian PUPR, Kementerian Investasi BKPM, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), hingga Polri.
"Seluruhnya kira-kira sekitar Rp 23 triliun. Terbesar memang di Kementerian PUPR, sekitar Rp 20,8 triliun," kata Suharso dalam konferensi pers Nota Keuangan dan RUU APBN 2023, dikutip dari Cnnindonesia.com, Selasa (16/8/2022).
Lebih lanjut Suharso menjelaskan, alokasi anggaran ini sesuai dengan proyeksi yang telah disusun. Dalam proyeksi itu 20 persen anggaran pembangunan IKN ditopang oleh APBN, sementara sisanya diharapkan dari swasta.
Baca Juga: Valentina Dyastika Gadis Cantik Pembawa Baki Bendera Merah Putih, Dua Kali Jadi Paskibraka Nasional
Sampai saat ini, ia menyebut, sudah lebih dari 10 perusahaan swasta yang sudah meneken kontrak untuk investasi di IKN. Sementara untuk perusahaan luar negeri baru tiga perusahaan.
"Kalau investor dalam negeri saja itu sekitar di atas 10, dari luar mungkin sekitar 3 investor," kata dia.
Dalam kesempatan yang sama, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menuturkan, fokus pembangunan IKN pada 2022 dan 2023 adalah pada kawasan inti pusat pemerintahan (KIPP). Seperti kawasan perkantoran presiden dan wakil presiden, sanitasi, jalan nasional, hingga jalan tol Balikpapan-IKN.
Adapun pembangunan ini akan dimulai pada akhir Agustus 2022.
"Sudah tender semua, mungkin sekarang masa sanggah InsyaAllah akhir bulan ini sudah tanda tangan kontrak dan akan segera dilaksanakan," kata Basuki.
Ia pun optimis pembangunan tahap satu ini bisa rampung pada 2024.
Baca Juga: DPR Sebut Belum Ada Usulan dari Pemerintah Naikan Harga BBM
Sementara itu, dikutip dari Kompas.tv, dalam program pembangunan ibu kota negara Nusantara, akan terbagi menjadi 3 tahap.
Sesuai rencana, tahap awal dimulai sejak 2022 hingga 2024, dimulai pembangunan fasilitas penting seperti istana presiden, perkantoran, perumahan ASN, dan TNI – Polri.
Dilanjutkan pada tahap ke-2 tahun 2025 hingga 2035 membangun sarana pendukung IKN yang tangguh. Tahapan ke-3 yang dimulai pada tahun 2035 hingga tahun 2045 membangun ekosistem 3 kota sebagai pemicu ekonomi Indonesia Timur.
Sementara tahap lanjutan, yakni membangun IKN Nusantara sebagai ibu kota dunia berkonsep forest city. (C)
Penulis: Fitrah Nugraha
Editor: Haerani Hambali