Apakah Memencet Jerawat Berbahaya? Simak Penjelasannya
Reporter
Kamis, 12 Oktober 2023 / 10:10 am
KENDARI, TELISIK.ID - Sebagian besar orang mungkin sering memencet jerawat yang timbul di wajah. Padahal, kebiasaan tersebut justru bisa berakibat buruk bagi kesehatan dan kecantikan kulit.
Terlebih jika Anda memencet jerawat dengan kondisi tangan yang kotor, atau menggunakan pinset atau alat pencet jerawat yang tajam dan tidak steril.
Mengutip dari Hellosehat.com, kemunculan jerawat di kulit, terutama di area T-zone (dahi, hidung, hingga dagu), memang cukup mengganggu. Selain menimbulkan rasa sakit, jerawat di area tersebut juga dapat menurunkan kepercayaan diri seseorang karena mudah terlihat.
Akhirnya, kebanyakan orang beranggapan bahwa memencet jerawat sendiri di daerah segitiga ini membantu menghilangkan jerawatan.
Sayangnya, memecahkan jerawat tanpa bantuan dokter dapat memperburuk kondisi kulit, seperti:
Baca Juga: 5 Penyebab Jerawat Tak Kunjung Hilang
* Infeksi jerawat,
* Jerawat tampak lebih jelas,
* Bekas jerawat permanen, dan
* Nyeri pada bagian jerawat.
Ketika jerawat yang ada di area T-zone ini pecah, bakteri penyebab jerawat akan lebih mudah masuk dan menginfeksi kulit Anda.
Infeksi jerawat bisa menyebar ke area dahi, pangkal hidung, hingga kedua sudut mulut, area ini terhubung langsung ke pembuluh darah di tengkorak kepala.
Tepat di bawah hidung dan mulut juga terdapat empat saraf kranial utama. Jika infeksi bakteri mencapai salah satu dari saraf ini, fungsi motorik wajah bisa terganggu.
Dikutip dari Alodokter.com, jerawat umumnya akan sembuh dengan sendirinya tanpa pengobatan. Namun, agar proses penyembuhan berlangsung lebih cepat, ada tiga tips yang bisa Anda coba lakukan, yakni:
1. Berikan kompres hangat
Rendam kain dengan air hangat, lalu kompres jerawat selama 10–15 menit dan ulangi beberapa kali sehari. Cara ini bisa meredakan rasa sakit akibat jerawat dan membuka pori-pori agar jerawat lebih mudah kering atau pecah dengan sendirinya.
2. Oleskan obat jerawat
Cara lain yang bisa Anda lakukan selain memencet jerawat adalah menggunakan obat jerawat. Bahkan, metode ini bisa menjadi salah satu cara menghilangkan jerawat dengan cepat dalam 1 hari. Pilihlah obat jerawat dengan kandungan bahan aktif benzoil peroksida, asam salisilat, atau sulfur yang dijual bebas di apotek.
Baca Juga: Tips Efektif Hilangkan Jerawat Batu di Wajah
Untuk kasus jerawat yang lebih meradang, misalnya berukuran besar, berjumlah banyak, dan berada hampir di seluruh wajah atau bahkan sampai ke punggung, Anda perlu berkonsultasi dengan dokter kulit terlebih dahulu agar bisa mendapatkan pilihan obat jerawat yang tepat dan sesuai kondisi kulit Anda.
3. Gunakan bahan alami
Untuk mengatasi jerawat, Anda juga bisa menggunakan bahan-bahan alami, seperti soda kue, tea tree oil, atau madu. Bahan-bahan tersebut dipercaya dapat membantu jerawat lebih cepat kempis.
Selain menggunakan bahan alami di atas, beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa ekstrak teh hijau, lidah buaya, dan rumput laut mampu menghilangkan jerawat secara alami dan cepat. (C)
Penulis: Nurdian Pratiwi
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS