Berakhir September, Segini Harta Kekayaan Kery Saiful Konggoasa

Sigit Purnomo

Reporter

Sabtu, 12 Agustus 2023  /  11:06 am

Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa yang masa jabatannya akan berakhir pada September 2023 mendatang. Foto: Ist.

KONAWE, TELISIK.ID - Masa jabatan Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa akan berakhir 23 September 2023 mendatang. Hal itu juga diungkapkan Kery saat menghadiri rapat paripurna penyampaian masa akhir jabatan.

Ia menyampaikan bahwa selama ini dia sudah bekerja maksimal dalam membangun Konawe untuk lebih baik.

"Meski demikian, sebagai manusia biasa, saya pasti punya kesalahan dan kekurangan," ungkapnya.

Oleh  karenanya, melalui kesempatan tersebut, Kery menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Konawe.

Bahkan, 3 nama telah disiapkan oleh DPRD Konawe sebagai pengganti Kery Saiful Konggoasa untuk menjabat sebagai Pj Bupati Konawe yaitu Harmin Ramba, Syahril Abdul Raup dan La Ode Muhajirin.

"Secara kelembagaan, Ketua DPRD sudah mengusulkan tiga nama calon Pj Bupati Konawe dan ketiga nama itu juga sudah disetujui semua fraksi," kata Rusdianto, Wakil Ketua DPRD Konawe, Kamis (10/8/2022).

Baca Juga: Tinggal Sebulan Menjabat, Harta Kekayaan Ali Mazi dan Lukman Abunawas Naik Lagi

Lalu berapakah total harta kekayaan Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa selama menjabat 2 periode, berikut Telisik.id telah merangkumnya berdasarkan laporan LHKPN.

Melansir dari elhkpn.kpk.go.id, Kery Saiful Konggoasa memiliki total kekayaan Rp 10.811.596.600 pada tanggal penyampaian/jenis laporan tahun (24/3/2023) periodik 2022, harta itu terbagi dalam beberapa aset.

1. Tanah dan bangunan dengan total mencapai Rp. 5.240.000.000 dan terbagi dalam beberapa bidang tanah di antaranya:

- Tanah Seluas 561 m2 di Kabupaten Konawe, hasil sendiri  Rp. 190.000.000

- Tanah seluas 742 m2 di Kota Kendari, hasil sendiri  Rp. 300.000.000

- Tanah dan bangunan seluas 658 m2/390 Kota Kendari, hasil sendiri Rp 2.350.000.000

- Tanah dan bangunan seluas 12493 m2/400 m2 di Kota  Kendari, hibah tanpa akta Rp 2.400.000.000

2. Alat transportasi dan mesin dengan total mencapai Rp 792.000.000, yang terbagi dalam:  

- Motor, Honda sepeda motor tahun 2008, hasil sendiri  Rp 2.000.000

- Mobil, Toyota Dyna Dump Truck tahun 1900, hasil  sendiri Rp 170.000.000

- Mobil, Toyota Dyna Dump Truck tahun 2012, hasil  sendiri Rp 190.000.000

- Mobil, Toyota Dyna Dump Truck tahun 2014, hasil  sendiri Rp 210.000.000

Baca Juga: Ini Biodata dan Harta Kekayaan Calon Bupati Konawe Fachry Pahlevi Konggoasa

- Mobil, Toyota Fortuner Jeep tahun 2010, hasil sendiri  Rp 220.000.000

3. Harta bergerak lainnya mencapai Rp 4.879.596.600

4. Kas dan setara kas Rp 400.000.000

Namun Kery Saiful Konggoasa juga tercatat memiliki hutang senilai Rp 500.000.000. (A)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS