Berikut Profil Kapolresta Kendari AKBP Aris Tri Yunarko Pengganti Kombespol M Eka Faturrahman

Erni Yanti

Reporter

Jumat, 08 Desember 2023  /  8:38 pm

Profil Kapolresta Kendari AKBP Aris Tri Yunarko pengganti Kombespol M Eka Faturrahman. Foto: Tribratanews.jateng.polri.go.id

KENDARI, TELISIK.ID - Kapolresta Kendari yang sebelumnya dijabat Kombespol M Eka Faturrahman, digantikan oleh AKBP Aris Tri Yunarko.

Pergantian jabatan sesuai Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2749/XII/KEP./2023 dan ST/2750/XII/KEP./2023 tertanggal 7 Desember 2023.

Kombespol M Eka Faturrahman menduduki jabatan baru sebagai Analisa Kebijakan Madya Bidang Pidnarkoba Bareskrim Polri.

Baca Juga: 2,2 Ton Obat dan BHMP dari Instalasi Farmasi Sulawesi Tenggara Bakal Dimusnahkan

Asisten Kapolri Bidang SDM, Irjen Dedi Prasetyo memberikan klarifikasi terkait mutasi tersebut.

Mutasi adalah hal yang alamiah dalam organisasi Polri, Pergantian pimpinan dilakukan terutama kepada personel yang memasuki masa purna bakti," kata Irjen Dedi Prasetyo, Jumat (8/12/2023).

Mutasi tersebut dilakukan untuk meningkatkan pengalaman tugas, tour of duty, dan tour of area, serta fokus pada persiapan pengamanan pemilu, Operasi Lilin, pengamanan Nataru, dan menjaga harkamtibmas.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merombak 67 jabatan Kapolres se-Indonesia. Tak hanya itu, terdapat 5 Kapolda turut mengalami pergantian pimpinan.

Mereka adalah Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel)  Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT), Kapolda Papua Barat, dan Kapolda Kepulauan Riau (Kepri).

Baca Juga: Harga Ikan di Pelelangan Kendari Relatif Murah

Dikutip dari berbagi sumber yang dirangkum Telisik.id, berikut profil AKBP Aris Tri Yunarko:

- Pernah menjabat Kapolres Pekalongan, Jawa Tengah, tahun 2019.

- Kanit II Subdit Dittipideksus Bareskrim Polri tahun 2020

- Kapolres Jepara, Jawa Tengah

- Kasubbagpers PPNS Rokorwas Bareskrim Polri, sebelum ditunjuk menjadi Kapolresta Kendari. (B)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS