Dipuji Asisten I dan Kadis PMD Muna, Desa Waara Paling Siap Hadapi Lomba Desa

Sunaryo

Reporter Muna

Kamis, 24 April 2025  /  3:25 pm

Asisten I Pemkab Muna, Muhamad Safei bersama Kadis PMD, Fajaruddin Wunanto dan tim penilai disambut Kades Waara, La Lukari. Foto: Sunaryo/Telisik.

MUNA, TELISIK.ID - Tiga desa di Kabupaten Muna yakni, Kasaka, Kecamatan Kabawo, Waara, Kecamatan Loghia dan Bangunsari, Kecamatan Lasalepa mewakili 124 desa mengikuti lomba desa tingkat kabupaten.

Tim dari beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) mulai turun melakukan penilaian.

Asisten I Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna, Muhamad Safei mengatakan, penilaian telah dilakukan di dua desa yakni, Kasaka dan Waara.

Secaa fisik, ia memuji Desa Waara yang paling siap hadapi penilaian lomba. Namun, bukan berarti desa yang dipimpin La Lukari itu yang akan menjadi juara. Semua, tergantung penilaian tim penilai.

"Bila dilihat secara fisik, Desa Waara terbaik, tetapi kita tinggal menunggu penilaian dari tim," kata Safei, Rabu (24/4/2025).

Baca Juga: Pj Bupati Konawe Hadiri Penilaian Lomba Desa 10 Program PKK Tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara

Ia menerangkan, lomba desa ini dalam rangka pemerataan pembangunan, penyelenggaraan pemerintahan dan sosial kemasyarakatan.

Kadis PMD, Fajaruddin Wunanto tak mau kalah memuji Desa Waara. Namun soal juara atau tidak, semua tergantung tim penilai. Ia memastikan, tim penilai objektif tanpa ada intervensi dari manampun.

Katanya, lomba desa dilakukan sesuai dengan amanah Undang-Undang. Tujuannya, mengevaluasi dan mengidentifikasi kinerja pemerintahan desa, pembangunan dan sosial kemasyarakatan.

Harusnya, lomba desa lanjut Fajar, diikuti oleh 124 desa di Bumi Sowite. Namun, karena keterbatasan anggaran, terpaksa hanya tiga desa yang diikutkan. Namun ke depan, ia telah memerintahkan stafnya, agar di APBDes, semua desa menganggarkannya lomba desa.

Baca Juga: Ini Unggulan Sidomakmur Wakili Muna Barat pada Ajang Lomba Desa

"Insya Allah, ke depan, semua desa bisa mengikuti lomba," terangnya.

Sementara itu, Kades Waara, La Lukari menyampaikan apresiasi telah ditunjukan menjadi perwakilan desa di Kecamatan Lohia.

Katanya, desanya sudah pernah menyabet prestasi di bidang 10 program PKK tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara dan juara III lomba desa. (A)

Penulis: Sunaryo

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS