Capaian Vaksinasi COVID-19 di Kolut Sentuh Angka 73,66 Persen
Muh. Risal H, telisik indonesia
Rabu, 29 Desember 2021
0 dilihat
Proses pengimputan secara online hasil vaksinasi di Kolut oleh tenaga kesehatan bersama personil Polres Kolut. Foto: Muh. Risal H/Telisik
" Capaian vaksinasi COVID-19 Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) sudah mencapai target yang ditetapkan pemerintah pusat "
KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Capaian vaksinasi COVID-19 Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) sudah menyentuh angka 73,66 persen untuk dosis pertama, sementara dosis kedua 31,95 persen hingga penghujung tahun 2021.
Berdasarkan data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kolut, sudah ada 78.760 orang yang telah melakukan vaksinasi untuk dosis pertama dari target sasaran 106.926 dan untuk dosis kedua mencapai 34.166 orang.
Kepala Dinkes Kolut, Irham, S.Km.,M.Kes mengungkapkan, dengan capaian tersebut Kabupaten Kolaka Utara sudah berhasil memenuhi target vaksinasi yang ditetapkan Pemerintah Pusat yakni 70 persen.
"Alhamdulillah, saat ini Kolaka Utara sudah berada di level aman untuk capaian vaksinasi. Kalau berdasarkan zona, Kolut sudah masuk kategori zona satu atau zona hijau, dan yang terpenting Kolut sudah memenuhi target Pemerintah Pusat," terangnya, Rabu (28/12/2021).
Meskipun sudah menembus 70 persen baik secara manual maupun online, namun usaha untuk memutus mata rantai penularan COVID-19 tidak boleh kendor. Pelaksanaan vaksinasi harus tetap digalakkan demi melindungi masyarakat dari wabah pandemi khususnya varian baru COVID-19.
"Vaksin ini adalah upaya dan ikhtiar kita untuk meningkatkan imunitas masyarakat, sehingga nantinya tercipta kekebalan kelompok. Terlebih lagi saat ini sudah ada beberapa mutasinya yang lebih ganas. Varian terakhir yang ditemukan ini namanya Omicron," jelasnya.
Baca Juga: Kejar Target, Tim Vaksinasi Lakukan Sweeping Vaksin di Jalan
Menurut Kadinkes Kolut, angka 73,66 persen itu bisa tercapai berkat dukungan penuh Bupati dan Wakil Bupati Kolut, Drs. H. Nur Rahman Umar, MH dan H. Abbas, SE, serta jajaran Kabupaten Kolaka Utara, dan Koramil 1412-03 Lasusua dan jajarannya.
"Kami juga menyampaikan terima kasih Pemerintah Kecamatan, kepala desa, Lurah, tenaga kesehatan serta seluruh pihak yang bekerja keras untuk mencapai target 70 persen plus 1 di akhir Desember 2021, sebagaimana yang ditargetkan Presiden Joko Widodo," bebernya.
Saat ini 13 kecamatan dari 15 kecamatan se Kabupaten Kolaka Utara, sudah mencapai lebih dari 70 persen angka vaksinasi. Sementara dua kecamatan yakni Kodeoha dan Ngapa telah mendekati angka 70 persen.
"Kecamatan Kodeoha saat ini mencapai 66,36 persen dan 68,17 untuk Kecamatan Ngapa. Namun, kita akan menggenjot agar realisasi vaksinasi di dua kecamatan tersebut dapat tercapai di penghujung tahun ini," ucapnya.
Baca Juga: Pasien Rawat Jalan di BNNK Muna Lampaui Target, 1 Dirujuk ke Badoka Makassar
Untuk diketahui, berikut rincian realisasi vaksinasi dosis satu di Kabupaten Kolaka Utara di 15 kecamatan berdasarkan dana manual Dinas Kesehatan Kolut per tanggal 28 Desember 2021:
1. Kecamatan Wawo 70,49 persen.
2. Kecamatan Ranteangin 73,91 persen
3. Kecamatan Lambai 79,68 persen
4. Kecamatan Lasusua 82,36 persen
5. Kecamatan Katoi 75,84 persen
6. Kecamatan Kodeoha 66,36 persen
7. Kecamatan Tiwu 78,01 persen
8. Kecamatan Ngapa 68,17 persen
9. Kecamatan Watunohu 70,34 persen
10. Kecamatan Pakue 71,40 persen
11. Kecamatan Pakue Tengah 70,14 persen
12. Kecamatan Pakue Utara 70,22 persen
13. Kecamatan Batu Putih 76,39 persen
14. Kecamatan Porehu 70,26 persen
15. Kecamatan Tolala 71,28 persen
Total keseluruhan se Kabupaten Kolaka Utara vaksinasi dosis satu 73,66 persen.
Sementara data vaksinasi yang telah terinput secara online mencapai angka 70 persen lebih. Menurut Kadinkes Kolut, kendala utama yang dihadapi saat pengimputan secara online adalah jaringan dan KTP peserta vaksinasi yang tidak aktif. Namun semua sudah teratasi. (C)
Reporter: Muh. Risal H
Editor: Fitrah Nugraha