Gempa Berkekuatan 3,9 SR Guncang Kolaka, Warga Panik Berlarian ke Luar Rumah
Reporter Kolaka
Rabu, 28 Juli 2021 / 9:01 am
KOLAKA, TELISIK.ID - Gempa bumi sempat mengguncang wilayah Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Selasa malam sekira pukul 23.12 WIB.
Dilansir dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa bumi ini berkekuatan 3,9 Skala Richter (SR).
Letak gempa berada pada koordinat 4.14 Lintang Selatan (LS), 121.62 Bintang Timur (BT). Pusat gempa berada di darat 4.1 km Timur Laut Kolaka, Kabupaten Kolaka.
Getaran gempa sempat mengagetkan sebagian warga Kolaka.
Baca juga: Potong ADD dan DD, Bupati Wakatobi Ancam Copot Jabatan Pejabat
Baca juga: Gunakan Dokumen Palsu, Satgas COVID-19 Sorong Pulangkan 26 Penumpang Baubau
Walaupun getaran gempa begitu kuat, akan tetapi hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan kerusakan ataupun korban jiwa.
Berdasarkan pantauan Telisik.id, gempa ini cukup membuat panik masyarakat hingga berlarian ke luar rumah.
"Saya kaget juga dek tiba-tiba goyang kencang, kuat sekali bergetar saya takut jadi ke luar rumah dulu" kata Tina salah satu warga Kolaka, Selasa (27/7/2021) malam.
Hal senada diungkapkan warga lainnya, Aswan warga asal kecamatan Kolaka, Kabupaten Kolaka.
"Saya tadi sementara tidur istirahat langsung terbangun kaget, saya sempat keluar liat kondisi," katanya. (B)
Reporter: Muh Sabil
Editor: Haerani Hambali