Hari Terakhir Kendari Rock Festival, Penonton Penuhi Bahu Jalan

Ahmad Badaruddin

Reporter

Senin, 29 Mei 2023  /  10:57 am

Penonton memakirkan motornya di bahu Jalan H. Abdul Silondae dan menikmati festival dari atas kendaraannya. Foto: Ahmad Badaruddi/Telisik

KENDARI, TELISIK.ID - Kendari Rock Festival memasuki hari terakhir pada Minggu (28/5/2023). Event musik dengan aliran rock ini menghadirkan berbagai musisi lokal Kendari lintas generasi.

Festival musik yang bertajuk Kanda/Dinda Band menghadirkan berbagai musisi lokal yang telah aktif bermusik sejak era 90-an seperti GNX, Therapy, Natural dan masih banyak lagi yang mereka sebut "Kanda" dan musisi lokal era 2000-an seperti Pinocchio, Saily, Rockfada dan beberapa musisi lain yang disebut "Dinda". Total ada 25 band yang tampil di festival ini.

Meski menampilkan musik dengan aliran yang tidak begitu familiar di telinga masyarakat Kota Kendari, festival yang digelar di Lapangan Eks MTQ Kendari ini rupanya mengundang animo yang cukup tinggi dari masyarakat Kota Kendari.

Berdasarkan pantauan Telisik.id, di hari terakhir festival ini banyak masyarakat yang memadati areal festival. Posisi panggung memungkinkan penonton dapat menyaksikan aksi peserta festival dari jalan H. Abdul Silondae.

Yang mengejutkan adalah banyak dari penonton yang memakirkan kendaraannya di bahu jalan, rupanya tidak mengetahui adanya festival musik di area tersebut dan hanya sekedar lewat. Seperti yang diungkapkan oleh Rizal, penonton festival musik ini di bahu jalan.

Baca Juga: Nikmati Puluhan Musisi Lintas Generasi di Kendari Rock Festival 2023

"Cuma lewat awalnya tapi lihat di sini ramai, terus ada panggung, baru ada musik, jadi singgah," tuturnya yang menyaksikan berbagai musisi lokal tampil di atas panggung dari dalam mobilnya.

Ada juga penonton lain yang memang mengetahui adanya festival musik ini, namun tetap memilih menonton dari bahu jalan, salah satunya adalah Rizky dan kekasihnya.

"Sudah tau ada konser di sini dari kemarin, tapi malas masuk, nonton dari sini aja," tuturnya.

Meski banyak penonton yang memarkirkan kendaraan dan menonton festival musik ini di bahu jalan, para penggemar musik rock tetap memilih menonton langsung di area festival sembari bergoyang bersama menikmati alunan musik keras.

Baca Juga: Ribuan Warga Sulawesi Tenggara Tumpah Ruah Tonton Konser Iwan Fals di Kendari

Salah satunya adalah Fikri. Berdasarkan penuturannya, Fikri dan teman-temannya adalah pecinta musik aliran seperti ini dan mengenal salah satu band yang tampil.

"Memang suka musik rock bang, saya kenal juga dengan band Saily," ungkapnya di tengah kerumunan penonton.

Kendari Rock Festival dimulai pukul 20:00 Wita hingga tengah malam yang berlangsung sejak Jumat (26/5/2023) hingga Minggu (28/5/2023). Festival ini gratis dan terbuka untuk umum. (A)

Penulis: Ahmad Badaruddin

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS