Jokowi Harap IKN Selasai 10 Tahun Mendatang

Nur Khumairah Sholeha Hasan

reporter

Jumat, 17 Maret 2023  /  1:24 pm

Presiden Joko Widodo menargetkan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara akan selesai dalam kurun waktu 10-15 tahun. Foto: Repro Kompas.com

TABALONG, TELISIK.ID - Presiden Joko Widodo menargetkan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara akan selesai dalam kurun waktu 10-15 tahun mendatang.

Melansir Cnnindonesia.com, Jokowi menjelaskan urgensi pemindahan Ibu Kota Negara karena 150 juta penduduk Indonesia selama ini terkonsentrasi di Pulau Jawa. Tak hanya itu, ia mengatakan, perputaran uang dan ekonomi Indonesia sebesar 58 persen berada di Pulau Jawa.

"Sekarang kita eksekusi dan sudah dimulai. InsyaAllah bisa dalam 10 tahun, bisa 15 tahun akan selesai dan ibu kota kita di Nusantara," kata Jokowi dalam acara Istigasah dan doa bersama yang digelar oleh Rabithah Melayu-Banjar di Tabalong, Kalimantan Selatan, yang disiarkan di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (17/3/2023).

Baca Juaga: Jokowi Terima Tony Blair di Istana Merdeka, Bahas IKN

Baca Juaga: Jokowi Beri Lampu Hijau TKA di Proyek IKN, Bekerja 10 Tahun Tapi Bisa Diperpanjang

Selain itu, guna pemerataan, IKN juga akan jadi pintu gerbang pembangunan di Pulau Kalimantan. Ia juga menyebut gagasan memindahkan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan sudah dipikirkan sejak sangat lama.

"Bapak, ibu, dan saudara-saudara sekalian yang saya hormati, saya mengajak kita semuanya bersama-sama, berdoa, berikhtiar, baik lahir maupun batin. Bekerja keras dengan sekuat tenaga untuk mewujudkan pembangunan IKN," ujar Jokowi dikutip dari Kompas.com. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS