Pemprov Sultra Bersinergi dengan Polairud Jaga Perairan Sultra

Muhammad Israjab

Reporter

Rabu, 04 Desember 2019  /  7:56 pm

Gubernur Sultra, Ali Mazi. Saat Menghadiri HUT Polairud Sultra. Foto : Istimewa

KENDARI. TELISIK.ID - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) ke-69 tahun 2019, dilaksanakan di Pelabuhan Bungkutoko, Kecamatan Nambo, Kota Kendari, Rabu (04/12/19).

Baca Juga: Kemenkes RI Ambilalih Izin Edar Obat dari BPOM RI

Dalam sambutannya, Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi mengatakan, jajaran Polairud semakin kuat, tangguh dan profesional. Dalam tugas-tugas kepolisian menjaga perairan sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.

"Saya berharap Dit Polairud, di lingkup Polda Sultra, terus eksis dalam bermitra bagi pemerintah daerah. Dalam menyelenggarakan, kebijakan pengamanan wilayah perairan dan udara diseluruh pelosok Sultra," ucapnya, Rabu (4/12/2019).

Selain itu Ali Mazi mengatakan bahwa, 
Sultra yang 72 persen bercirikan kepulauan, dari total luas wilayahnya. Menjadi tantangan tersendiri bagi pemerintah, khususnya pemerintah daerah untuk melakukan percepatan pembangunan.

Baca Juga: Tahun Depan, Tunjangan Kinerja ASN Pemkot Kendari Naik

Kapolda Sultra, Brigjen Pol Merdisyam mengatakan, akan lebih menekankan pada penegakan hukum di perairan, khususnya di wilayah Sultra. Terutama penegakan illegal fishing.

“Seperti kita ketahui, daerah kita adalah dua per tiga kepulauan,  kita harus mendukung penuh. Melakukan penegakan hukum bagi pelaku illegal fishing sesuai dengan peraturan perundang-undangan,” ujarnya.

Reporter: Muhammad Israjab
Editor: Sumarlin