Resmi Dilantik, Kepala BPKP Sultra Siap Kolaborasi Cegah Korupsi

Fitrah Nugraha

Reporter

Selasa, 01 Desember 2020  /  6:58 pm

Kepala Perwakilan BPKP Sultra, Nani Ulina Kartika Nasution. Foto: Fitrah Nugraha/Telisik

KENDARI, TELISIK.ID - Nani Ulina Kartika Nasution, dilantik menjadi Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sultra oleh Gubernur Ali Mazi, Selasa (1/12/2020).

Gubernur Sultra, Ali Mazi mengatakan, pelantikan menjadi kepala BPKP ini merupakan amanah yang harus dijalankan dengan baik.

"Semoga Ibu Nani Ulina Kartika Nasution dapat menjalankan amanah sesuai dengan tugas dan fungsinya dengan sebaik-baiknya di wilayah Sultra," kata Ali Mazi dalam sambutannya.

Olehnya itu, orang nomor wahid di Sultra ini berharap kepala Perwakilan BPKP yang baru dapat segera beradaptasi dengan tugasnya.

Ia juga menyampaikan apresiasinya kepada perwakilan BPKP Sultra dalam melakukan bimbingan, arahan dan dapat terus berkoordinasi dengan Pemprov Sultra.

Baca juga: Dewan Usul Penerapan Jam Malam di Kendari Dievaluasi

"Terimakasih kepada BPKP yang terus berkoordinasi dengan melaksanakan tugas dan wewenangnya, utamanya dalam mengawal akuntabilitas keuangan Pemda dan pembangunan di Sultra," ujar Ali Mazi.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BPKP Sultra, Nani Ulina Kartika Nasution siap bersinergi dan mendukung program gubernur, terutama program pemerintah pusat yang ada di Sultra.

"Sebenarnya kita punya tugas untuk mendampingi dengan melakukan pembinaan dan pengendalian keuangan pemerintah, seperti managemen resiko," katanya.

Maka melalui pembangunan tata kelola, kata dia, pihaknya mengawal akuntabilitas keuangan negara, sehingga BPKP bisa memberikan kenyakinkan laporan keuangan yang baik, handal, aset menjadi aman dan tujuan Pemda bisa tercapai.

"Rencana awal, target kami pertama adalah membangun sinergi dengan banyak pihak, termasuk instansi vertikal. Kita selama ini berkolaborasi untuk melakukan pencegahan penyelewengan korupsi di wilayah kami," imbuhnya. (B)

Reporter: Fitrah Nugraha

TOPICS