Sentra Meohai Kendari Bangkitkan Nasionalisme Generasi Muda dan Tahu Rekam Jejak Pahlawan Kemerdekaan

Gusti Kahar

Reporter

Minggu, 09 November 2025  /  7:12 pm

Warga Sentra Meohai Kendari, Dinas Sosial Sultra, serta para pelajar SRMP 25 Kendari dan SRT 70 Kendari usai kegiatan sosial di Taman Makam Pahlawan Watubangga, Minggu (9/11/2025). Foto: Gusti Kahar/Telisik

KENDARI, TELISIK.ID - Sentra Meohai di Kendari, Kementerian Sosial RI, melaksanakan berbagai kegiatan sosial dan edukatif di Taman Makam Pahlawan Watubangga, Minggu, (9/11/2025).

Dalam kegiatan ini Sentra Meohai berkolaborasi dengan Dinas Sosial Sulawesi Tenggara (Sultra), Sekolah Rakyat Menengah Pertama (SRMP) 25 Kendari, Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT) 70 Kendari, serta Pemerintah Kecamatan Baruga dan Kelurahan Watubangga.

Rangkaian kegiatan berlangsung dua hari, 9-10 November 2025. Hari pertama diisi dengan bakti sosial, pemeriksaan kesehatan gratis, lomba mewarnai dan menggambar, serta renungan malam.

Keesokan harinya dilanjutkan upacara bendera di SRT 70 Kendari dan sowan ke rumah para legiun veteran untuk menyalurkan bantuan sosial.

Baca Juga: Jadwal KMP Bahteramas Rute Kendari-Langara pada 10-20 November 2025

Kepala Sentra Meohai Kendari, Muhammad Gunawan, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan sebagai bentuk penguatan rasa nasionalisme kepada generasi muda Bumi Anoa.

Selain itu, juga sebagai pengingat agar kembali menanamkan nilai-nilai kebudayaan sosial sehingga tercipta silaturahmi yang baik dan kepedulian antarsesama.

"Yang paling utama kita perkenalkan kepada siswa-siswi Sekolah Rakyat ini agar tidak putus hubungan dan pemahaman antara kesosialan dan kepahlawanan agar mereka bisa mengerti rekam jejak para pahlawan yang ada di Kota Kendari," katanya.

Kegiatan sosial ini direncanakan akan diprogramkan menjadi agenda rutin tahunan Sentra Meohai.

Menurut Gunawan, selain mengenang perjuangan para pahlawan, masyarakat musti bersosialisasi agar bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membangun solidaritas sosial.

"Jadi nanti kita akan bersinergi dengan pemerintah setempat, dari Dinas Sosial, para bupati, wali kota, gubernur juga kita bersinergi dalam kegiatan ini," ujar Gunawan.

Dinas Sosial Sultra mendukung penuh adanya kegiatan edukasi ini dengan berperan sebagai fasilitator, izin lokasi kegiatan, dan melibatkan para pelajar dari Sekolah Rakyat di Kendari.

Baca Juga: Mengarahkan Industri Daerah ke Masa Depan: Kiprah Rony Yakob, Kadis Perindag Sulawesi Tenggara

"Kami mengharapkan terutama untuk anak-anak kita yang di Sekolah Rakyat ini dapat mendalami nilai-nilai perjuangan dari para pahlawan, juga kami berharap anak-anak yang ada di Sekolah Rakyat ini bisa mendapatkan masa depan yang lebih baik," harap Plt. Kepala Dinsos Sultra, Wawan Arianto.

Sementara itu, Wakil Kepala SRMP 25 Kendari, Aswan, juga berharap para pelajar dapat mengetahui sejarah parah pahlawan, khususnya pahlawan yang berasal dari Sulawesi Tenggara.

Aswan mengapresiasi sekolah maupun para anak asuhnya yang seluruhnya sangat antusias mengikuti peringatan Hari Pahlawan.

"Memperingati Hari Pahlawan siswa-siswi ini sangat aktif, mulai dari membantu membersihkan makam pahlawan dan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan," pungkasnya. (A)

Penulis: Gusti Kahar

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS