Sosok Mbak You Sudah Meramalkan Soal Pesawat Jatuh Tahun 2021

Muhammad Israjab

Reporter

Minggu, 10 Januari 2021  /  9:18 am

Mbak You sempat ramal pesawat jatuh di tahun 2021, Warnanya Merah & Biru. Foto: Repro Law-justice.co

JAKARTA, TELISIK.ID - Tragedi jatuhnya pesawat Sriwijaya Air Sabtu sore (9/1/2021), mengingatkan kembali soal ramalan Mbak You bahwa tahun 2021akan ada pesawat jatuh dan tabrakan kapal yang menimbulkan korban jiwa.

Dalam ramalan tersebut akan ada insiden pesawat jatuh dari maskapai yang berwarna merah dan biru.

Ramalan tahun 2021 mengenai pesawat jatuh paling parah akan dialami pesawat merah.

Sedangkan ramalan tahun 2021 mengenai pesawat biru akan terjadi namun tidak terlalu parah seperti pesawat merah.

Kejadian pesawat jatuh di tahun 2021 oleh Mbak You akan menjadi pusat perhatian.

Insiden pesawat di tahun 2021 ini apabila kita menilik kembali pada rekam jejak, telah ditayangkan di YouTube Mbak You yang diunggah pada Jumat (11/12/2020) lalu, peramal kejawen ini juga pernah memprediksi bahwa hal ini akan terjadi.

Diungkapkannya, akan ada banyak bencana di tahun 2021 selain di penghujung tahun 2020.

“Jadi kalau kita ngomong bencana di tahun 2021 banyak, di penghujung tahun 2020 ini pun juga ada beberapa fenomena alam,” ujarnya menguraikan, seperti dikutip dari pikiranrakyat.com.

Salah satu bencana yang akan terjadi yakni akan ada insiden pesawat di tahun 2021.

“Dan juga ada insiden pesawat di 2021 jadi banyak-banyak doa,” ujarnya pada Desember tahun lalu.

Sebab, menurutnya, hal tersebut adalah hal yang mungkin saja terjadi apabila Tuhan telah berkehendak.

Meski belum ada pemberitaan lebih lanjut terkait kondisi Sriwijaya Air, hal ini telah membuktikan bahwa salah satu ramalan Mbak You telah terbukti benar.

Menurut Mbak You, semua yang terjadi pasti sudah digariskan oleh yang Maha Kuasa.

“Tuhan maha membolak-balikan keadaan jadi apapun itu, semoga kita diberikan kekuatan dan ketabahan karena semua sudah ada garis alamnya, sudah ada skenarionya. Kita tinggal menjalani saja,” ujarnya.

Hilang kontaknya pesawat Sriwijaya Air SJ182 dengan rute Jakarta-Pontianak pada Sabtu sore, 9 Januari 2021 langsung menjadi pusat perhatian dunia.

Ya, kabar hilangnya pesawat Sriwijaya Air ini tentu menjadi peristiwa memilukan perdana di tahun 2021.

Beberapa media negara tetangga seperti Malaysia, India, Arab Saudi hingga media-media di Eropa dan Amerika Serikat langsung mengabarkan peristiwa ini.

Tak hanya itu, ungkapan simpati yang mendalam juga ramai bermunculan di jagat maya.

"Baru 9 hari di tahun 2021 dan kita mendapatkan kabar yang mengejutkan dan menyedihkan. Kirim doa untuk semua kru dan penumpang Sriwijaya Air SJ182," tulis sebuah akun twitter dalam unggahannya, Sabtu (9/1/2021).

Baca juga: Sriwijaya Air Rute Jakarta-Pontianak Hilang Kontak Angkut 53 Orang Dewasa, 5 Anak dan 1 Bayi

Saat ini Kemenhub bersama aparat gabungan termasuk dari Basarnas dan KNKT tengah terus melakukan upaya pencarian sekaligus membuka posko darurat di Bandara Soekarno-Hatta. Pusat pencarian difokuskan di sekitar wilayah perairan Kepulauan Seribu.

"Kami sedang dalam koordinasi dengan Basarnas, KNKT dengan semua pihak, sudah dibuka posko di Terminal II Bandara Soekarno-Hatta," kata Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati kepada tvOne, Sabtu, 9 Januari 2021.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, pesawat Sriwijaya Air nahas ini dikabarkan meledak beberapa saat setelah tinggal landas dari Bandara Soekarno-Hatta. (C)

Reporter: Muhammad Israjab

Editor: Haerani Hambali

TOPICS