Tahanan Tewas dalam Sel Polsek Kabawo Anaknya Baru Meninggal dan Dicerai Istri
Reporter Muna
Kamis, 28 September 2023 / 9:28 pm
MUNA, TELISIK.ID - Polres Muna mulai buka suara terkait kematian tahanan di dalam sel Polsek Kabawo, Selasa (26/9/2023) lalu.
Tahanan bernama, Sudirman (23) warga Desa Kawite-wite, Kecamatan Kabawo yang diamankan personel Polsek Kabawo, Minggu (24/9/2023) sekira pukul 23.30 Wita di sebuah acara, karena kedapatan membawa senjata tajam.
Korban ditemukan tewas mengenaskan gantung diri menggunakan ikat pinggang di kamar mandi sel oleh petugas piket, sekitar pukul 10.15 Wita.
Kapolres Muna, AKBP Mulkaifin menerangkan, sebelum temukan meninggal gantung diri, pukul 08.00 Wita, saat dilakukan pengecekan oleh petugas piket, korban masih dalan kondisi sehat.
Baca Juga: Dewan Sesalkan Pemda Muna Hanya Lantik Kades Parigi
"Korban sempat ditanya petugas apakah sudah makan dan dijawab sudah. Sekitar pukul 10.00 Wita dicek lagi, ternyata ditemukan sudah gantung diri di kamar mandi," kata Mulkaifin, Kamis (28/9/2023).
Setelah mendapati korban tidak bernyawa, pihaknya lalu melakukan langkah-langkah membawa ke Puskesmas Kabawo. Berdasarkan hasil visum luar dokter yang disaksikan ibu dan kakak korban, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan. Korban meninggal diduga akibat ada bekas jeratan tali di lehernya.
"Pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi," timpalnya.
Informasi yang berhasil dihimpun, korban baru saja ditinggal meninggal anaknya dan kemudian diceraikan oleh istrinya. Nah, dari informasi itu, pihak kepolisian masih mendalami, karena jangan sampai persoalan keluarganya itu yang melatarbelakangi korban mengakhiri hidupnya.
"Kita masih dalami," ujarnya.
Baca Juga: Kades Parigi Muna Dilantik Sembunyi-Sembunyi, Wawesa dan Oensuli Diabaikan
Begitu pula dengan ikat pinggang yang digunakan korban, masih didalami dari mana asalnya.
"Apakah ada pelanggaran SOP yang dilakukan petugas, kita masih dalami. Tim Propam dan Siwas sudah turun melakukan pemeriksaan," terangnya.
Sementara itu, kakak korban, Arman menerangkan, sebelum meninggal, adiknya ditahan sudah dua hari, akibat kedapatan membawa senjata tajam. Ia terkejut ketika mengetahui adiknya meninggal di dalam sel.
Pihak keluarga pun menolak untuk dilakukan autopsi dan telah mengebumikan korban. (B)
Penulis: Sunaryo
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS