Dewan Sesalkan Pemda Muna Hanya Lantik Kades Parigi
Sunaryo, telisik indonesia
Kamis, 28 September 2023
0 dilihat
Wakil Ketua Komisi I DPRD Muna, Mohamad Ikhsanuddin menyesalkan hanya Kades Parigi yang dilantik. Foto: Ist.
" Pemerintah Daerah (Pemda) Muna, dinilai tidak bijak dalam melakukan pelantikan kepala desa (kades) sesuai intruksi dari Direktorat Jenderal Bina Desa, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) "
MUNA, TELISIK.ID - Pemerintah Daerah (Pemda) Muna, dinilai tidak bijak dalam melakukan pelantikan kepala desa (kades) sesuai intruksi dari Direktorat Jenderal Bina Desa, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Betapa tidak, dari tiga cakades, yakni Parigi, Wawesa dan Oensuli, pemda hanya melantik Kades Parigi, LM Nurasim, Rabu (27/8/2023). Pelantikan yang dilakukan Sekda, Eddy Uga pun terkesan sembunyi-sembunyi.
Wakil Ketua Komisi I DPRD Muna, Mohamad Ikhsanuddin menyesalkan sikap pemda itu. Tahunya mereka, hasil kerja tim, ketiganya harus dilantik sesuai intruksi dari Kemendagri.
Baca Juga: Kades Parigi Muna Dilantik Sembunyi-Sembunyi, Wawesa dan Oensuli Diabaikan
"Soal keputusan pemda, kita tidak bisa campuri, tapi harusnya ada pertimbangan. Bukannya, sembunyi-sembunyi dilantik," kata Ikhsanuddin, Kamis (28/9/2023).
Soal pelantikan, Kades Parigi mereka juga tidak tahu. Nanti, foto-foto pelantikan beredar, mereka baru tahu.
Kekhawatiran mereka, buntut belum dilantiknya Kades Wawesa dan Oensuli, akan menimbulkan riak-riak.
"Pasti larinya ke dewan lagi. Harusnya pemda ini bangun koordinasi dengan dewan dan Forkompinda, jangan jalan sendiri," ujarnya.
Baca Juga: Pinjaman PEN Muna Tersisa Rp 23,1 Miliar
Untuk mengetahui alasan belum dilantiknya Kades Wawesa dan Oensuli, Komisi I akan kembali meminta penjelasan pemda.
Sementara itu, Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Muna, Fajaruddin Wunanto menerangkan, Kades Parigi dilantik, karena tidak terjadi pemungutan suara ulang (PSU).
Sayangnya, ia belum bisa memastikan jadwal pelantikan Kades Wawesa dan Oensuli. (B)
Penulis: Sunaryo
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS