KPPN Raha Libatkan Publik dalam Penyusunan dan Penyempurnaan Standar Pelayanan
Sunaryo, telisik indonesia
Kamis, 15 Agustus 2024
0 dilihat
KPPN Raha saat menggelar Forum Konsultasi Publik. Foto : Sunaryo/Telisik
" Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Raha, Kabupaten Muna, terus melakukan peningkatan kualitas layanan "
MUNA, TELISIK.ID- Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Raha, Kabupaten Muna, terus melakukan peningkatan kualitas layanan.
Kali ini, kantor dibawah naungan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI itu melibatakan publik dalam penyusunan dan penyempurnaan standar pelayanan.
Kepala KPPN Raha, Agustian Hendra Andriwardhana, mengatakan pelibatan aktif publik dalam penyusunan dan penyempurnaan standar pelayanan diatur di Pasal 5 pada Peraturan Menteri Keuangan Nomor 46/PMK.01/2021 tentang Pedoman Standar Pelayanan di Lingkungan Kemenkeu dan Keputusan Direktur Jenderal Perbendaharaan Nomor KEP-57/PB/2023 tentang Standar Pelayanan di Direktorat Jenderal Perbendaharaan.
Baca Juga: Serahkan B.1-KWK ke Bapaslon Bachrun-Asrafil, PDIP Siap Pertahankan Kemenangan di Pilkada Muna
“Peran publik kita butuhkan untuk pertukaran opini partisipatif dengan penyelenggara layanan publik,” kata Agustian, Kamis (15/8/2024), disela-sela kegiatan forum konsultasi publik (FKP).
Dalam kegiatan yang diikuti perwakilan Satker, Perbankan, Pemkab Muna, Muna Barat, akademisi, tokoh masyarakat, pimpinan DPRD, LSM, kades, pelaku UMKM dan pers, Agustian menyampaikan sosialisasi anti korupsi dan gratifikasi, standar layanan, inovasi layanan, kompensasi layanan serta Office Tour fasilitas dan alur pelayanan di KPPN Raha.
“Kesepahaman yang dihasilkan melalui kegiatan FKP sebagai upaya peningkatan layanan KPPN, baik secara langsung maupun tidak langsung, sehingga dalam menjalankan peran sebagai kuasa bendahara umum negara di wilayah Muna dan Muna Barat dapat semakin baik dan transparan, serta dapat membantu peningkatan kesejahteraan,” ujarnya.
Baca Juga: Oknum ASN Kesbangpol Diduga Sebar Video Anggota Paskibraka Muna Pingsan di Akun FB Liwuku Raha
KPPN juga memberikan apresiasi kepada beberapa satuan kerja (satker) yang menunjukkan prestasi. Mereka antara lain satker yang mendapatkan kinerja terbaik pada kategori indikator kinerja pelaksanaan anggaran terbaik, dan implementasi digipay (rekonsiliasi laporan keuangan.
Kemudian, satker teraktif dalam penggunaan cash manajemen system, satker teraktif dalam penggunaan kartu kredit pemerintah, dan satker terbaik atas penilaian seluruh kategori (best of the best) untuk periode semester I tahun 2024.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Muna, Cahwan, mengapresiasi kinerja yang telah dilakukan KPPN Raha. Kinerja baik yang ditunjukkan KPPN terkait layanan dan digitalisasi keuangan, diharapkan bisa menular pada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hingga ke desa-desa, sehingga pelayanan lebih transparan dan akuntabel. (B)
Penulis : Sunaryo
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS