Talud Sepanjang ByPass Lasusua Kolut Jebol, Kerugian Ditaksir Rp 2,8 Miliar

Muh. Risal H

Reporter Kolaka Utara

Rabu, 23 Februari 2022  /  4:34 pm

Kondisi jalan ByPass Lasusua-Tobaku usai diterjang gelombang tinggi. Foto: Muh. Risal H/Telisik

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Cuaca ekstrem berupa angin kencang dan gelombang tinggi yang terjadi di Kabupaten Kolaka Utara (Kolut), Selasa (22/2/2022) kemarin, menimbulkan kerusakan di beberapa tempat.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kolut, Syamsuriani mengungkapkan, angin kencang yang terjadi kemarin berdampak pada enam desa yakni Desa Tobela, Kecamatan Porehu, Desa Patikala, Kecamatan Tolala, Desa Sawangaoha, Kecamatan Kodeoha, Desa Lanipa-Nipa, Desa Simbula, Desa Katoi, Kecamatan Katoi, serta Desa Latawaro, Kecamatan Lambai.

"Akibat kejadian itu, masing-masing satu rumah warga rusak ringan," katanya, Rabu (23/2/2022).

Sementara gelombang setinggi 3 sampai 4 meter yang menerjang jalur ByPass Lasusua-Tobaku, lanjutnya, menyebabkan tanggul laut jalan jebol sepanjang 1,355 km.

Baca Juga: Gerobak PKL di Tepi Jalur By Pass Lasusua Rusak Diterjang Gelombang Tinggi

Baca Juga: Dermaga Penyeberangan Antar Pulau di Busel Ambruk Dihantam Ombak

"Stimasi kerugian sebesar Rp 2,8 miliar," terangnya.

Selain merusak talud, gelombang tinggi juga merusak lantai beberapa rumah makan tradisional yang terletak di Lacaria Tradisional Food.

"Rumah tempat jualan rusak ringan dengan lantai yang jebol akibat hantaman ombak," jelasnya. (C)

Reporter: Muh. Risal H

Editor: Kardin